Mikha Tambayong Bintangi Film Pendek Bertema Global Warming
Film

Mikha mengaku senang membintangi film tersebut karena bisa mendapat banyak ilmu tentang lingkungan.

WowKeren - Mikha Tambayong tengah terlibat dalam proyek film baru akhir-akhir ini. Aktris berusia 17 tahun ini terpilih membintangi film pendek bertamakan Global Warming.

"Ini memang film pertama aku tentang lingkungan. Apalagi ada musikalnya juga," ujar Mikha. "Pesannya juga bagus. Sebagai remaja, aku sebenarnya nggak terlalu aware tentang lingkungan. Tahunya ya kalau cuaca panas suka komplain terus."

Ia pun mengaku senang bisa terpilih membintangi film tersebut karena bisa mendapatkan banyak manfaat. Bintang sinetron "Kepompong" ini mengungkapkan bisa belajar banyak hal tentang lingkungan setelah membintangi film ini.


"Di film ini, setelah melihat sekeliling aku banyak banget ilmu yang didapat, misalnya untuk tidak membuang sampah sembarangan," tambahnya. "Polusi udara dan panas bumi yang merupakan efek rumah kaca yang terjadi secara alami."

Film tersebut ternyata adalah bagian dari kampanye Dewan Nasional Perubahan Iklim. Film itu dibesut oleh sutradara "The Mirror Never Lies", Kamilia Andini. Syuting film ini kabarnya telah dilakukan selama 5 hari.

(wk/)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru