Doyoung NCT Beber Pengakuan Tak Terduga Didapuk Isi OST Drama Park Hyung Sik-Han So Hee
Twitter/NCTsmtown_127
Musik

Doyoung NCT mengungkapkan hal ini melalui akun Instagram pribadinya ketika mempromosikan lagu solo barunya yang merupakan OST dari drama Park Hyung Sik dan Han So Hee, 'Soundtrack #1'.

WowKeren - Para idol K-Pop populer memang tidak jarang didapuk untuk mengisi OST drama. Kali ini, Doyoung NCT yang kembali dipilih untuk mengisi salah satu OST dari drama "Soundtrack #1".

"Soundtrack #1" sendiri diketahui adalah drama pendek yang dibintangi oleh Park Hyungsik dan Han So Hee. Berbeda dari drama lain, "Soundtrack #1" merilis sederet OST terlebih dahulu sebelum penayangannya.

OST yang dibawakan oleh Doyoung diketahui bertajuk "A Little More". Lagu ini dirilis kemarin, Selasa (22/2) lengkap dengan video musiknya.


Video musik "A Little More" yang dibawakan Doyoung dirilis melalui kanal YouTube resmi Xanadu Entertainment selaku rumah produksi "Soundtrack #1". Tak hanya merilis video musik, Xanadu Entertainment juga membagikan penampilan Doyoung membawakan secara langsung "A Little More".

Doyoung sendiri langsung mempromosikan lagu barunya tersebut melalui akun Instagram pribadinya. Doyoung membagikan momen mendengarkan "A Little More" melalui Instagram Story akun pribadinya.

Doyoung NCT mempromosikan lagu solonya untuk OST drama \'Soundtrack #1\'

Sumber: Instagram/@do0_nct

Idol tampan kelahiran tahun 1996 itu mengaku bahwa ia sangat menyukai lagu "A Little  More". Sehingga, ia berharap para penggemar akan menyukai lagu solo barunya tersebut.

"Aku sangat menyukai lagu ini. Tolong berikan banyak keantusiasan," harap anggota NCT 127 itu.

Sementara itu, drama pendek "Soundtrack #1" sendiri akan ditayangkan perdana pada Maret 2022 mendatang. Drama baru Park Hyung Sik dan Han So Hee ini menceritakan mengenai persahabatan pria dan wanita selama 20 tahun. Atas suatu masalah, pasangan sahabat tersebut tinggal bersama selama 2 minggu dan akhirnya jatuh hati.

(wk/alfa)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru