Usai Dipuji, 'Abyss' Kembali Dikritik Gara-Gara Terlalu Sadis
Official tvN
TV

Episode terbaru drama tvN 'Abyss' yang tayang pada Selasa (21/5) malam kemarin mendapat banyak kritikan. Pasalnya, pemirsa menilai jika ceritanya terlalu sadis.

WowKeren - Pada Selasa (21/5) malam kemarin, tvN telah menghadirkan episode terbaru "Abyss". Di episode terbarunya ini, Cha Min (Ahn Hyo Seop) hidup kembali berkat perjuangan keras Go Se Yeon (Park Bo Young).

Episode ini juga menghadirkan sejumlah cerita menarik sekaligus menegangkan. Sayangnya, episode terbaru "Abyss" ini kembali banjir kritikan. Padahal sebelumnya drama ini dipuji habis-habisan.

Netter menilai jika episode keenam drama ini terlalu banyak dipenuhi adegan sadis. Beberapa juga menganggapnya terlalu membosankan.

Episode terbaru Abyss

Melohwa

"Aku menyaksikan ini karena Park Bo Young. Tapi aku tidak bisa melihatnya lagi."


"Terlalu banyak adegan kekerasan. Tidak ada ketegangan juga karena pembunuhannya terlalu cepat, sehingga adegan-adegan ini tampak sangat kejam. Dan penjahat yang berkuasa, mereka selalu diintimidasi oleh penjahat (lainnya), ujung-ujungnya putus asa."

"Sulit untuk menonton karena semua adegan kekerasan di dalamnya... Sangat menakutkan untuk melihat betapa mudahnya untuk membunuh seseorang..."

"Sangat membosankan."

"Plotnya sangat sia-sia. Jika bertemu dengan penulis naskah dengan keterampilan yang baik, 'Abyss' akan menjadi cerita yang bersinar seperti bola..."

"Ini adalah drama yang mengecewakan bagi pemirsa yang berpikir tvN akan menghasilkan drama berkualitas baik. Tulisan penulis naskah ada di semua tempat, tapi ceritanya berantakan. Adegan di mana Lee Sung Jae meninggalkan komentar online ini, bahkan manhwa (komik) tidak akan melakukan hal seperti itu. Ini menyia-nyiakan akting Park Bo Young."

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel