Yuk Ikuti 9 Tips Mudik dengan Kendaraan Umum Ini, Biar Perjalananmu Lancar Sampai Tujuan
Travel

Perjalanan mudik seolah menjadi tradisi bagi masyarakat Indonesia dan beberapa orang memilih menggunakan transportasi umum selama mudik. Nah, berikut beberapa tips yang harus kamu perhatikan jika hendak mudik dengan kendaraan umum.

WowKeren - Bulan Ramadan akan segera berakhir dan Hari Raya Idul Fitri akan segera tiba. Bagi masyarakat Indonesia, mudik atau pulang kampung seolah menjadi tradisi yang harus dilakukan setiap tahunnya agar bisa merayakan lebaran dengan keluarga besar.

Para pemudik biasanya akan menggunakan kendaraan umum atau pribadi untuk pulang ke kampung halamannya. Pemudik dengan kendaraan pribadi biasanya akan lebih hemat selama perjalanan dan bebas berhenti di mana saja ketika lelah menghampiri.


Namun, tidak sedikit orang yang memilih kendaraan umum ketika mudik. Karena dengan kendaraan umum, pemudik bisa duduk manis sampai tempat tujuan. Selain itu beberapa pemudik juga meminimalisir resiko terjadinya kecelakaan di jalanan yang ramai.

Namun pemudik yang menggunakan kendaraan umum juga harus memperhatikan beberapa hal, sebelum dan selama perjalanan agar bisa mudik dengan nyaman dan aman sampai tujuan. Nah, jika kamu adalah tipe pemudik yang menggunakan kendaraan umum, ada baiknya untuk menyimak beberapa tips berikut ini.

(wk/eval)

1. Terlebih Dulu Atur Jadwal Keberangkatan Sebelum Mudik


Terlebih Dulu Atur Jadwal Keberangkatan Sebelum Mudik

Tips pertama yang harus kamu lakukan sebelum mudik adalah mengatur jadwal keberangkatan. Jika kamu menggunakan kendaraan umum, jangan terlalu mepet dengan hari raya atau lebaran. Sebab kamu harus mengantisipasi beberapa gangguan yang mungkin akan terjadi, seperti macet.

Kalau bisa, usahakan kamu sudah berangkat ke kampung halaman maksimal H-4 atau H-3 menjelang lebaran. Selain memilih tanggal yang tepat, usahakan untuk memilih alat transportasi yang tepat juga. Kalau kamu merasa tidak nyaman menggunakan bus, kamu bisa memilih pesawat maupun kereta api.

2. Pesan Tiket Jauh-Jauh Hari sebelum Mudik


Pesan Tiket Jauh-Jauh Hari sebelum Mudik

Tips berikutnya yang harus kamu perhatikan ketika mudik menggunakan kendaraan umum adalah memesan atau membeli tiket. Usahakan juga untuk membeli tiket jauh-jauh hari sebelum berangkat. Dan hendaknya, kamu beli tiket di agen resmi penjualan, agar perjalanan mudikmu tidak terhalang karena tiket palsu atau bermasalah.

Selain itu, pembelian tiket di agen resmi juga memungkinkan kamu untuk membayar dengan harga normal. Pentingnya pesan tiket jauh hari agar kamu tidak sampai kehabisan tiket, karena banyaknya peminat kendaraan umum, khususnya kereta api.

3. Bawa Barang Seperlunya Saja Saat Mudik


Bawa Barang Seperlunya Saja Saat Mudik

Jika kamu ingin mudik dengan aman dan nyaman, jangan lupa untuk membawa barang seperlunya saja. Hindari membawa banyak barang, terlebih menyertakan barang berharga saat mudik menggunakan kendaraan umum. Karena mudik dengan kendaraan umum berbeda dengan saat menggunakan kendaraan pribadi, sehingga kamu harus meminimalisir barang bawaan.

Hal ini disebabkan karena kamu akan kesulitan jika membawa terlalu banyak barang karena akan berat dan merepotkan. Dan beberapa barang berharga yang sebaiknya tidak kamu bawa saat mudik dengan kendaraan umum misalnya laptop, kamera mahal bahkan perhiasan. Karena barang-barang mahal dapat memicu tindak kejahatan saat sedang mudik.

4. Usahakan Bawa Uang Tunai Secukupnya Saat Mudik dengan Kendaraan Umum


Usahakan Bawa Uang Tunai Secukupnya Saat Mudik dengan Kendaraan Umum

Sudah ada banyak kasus kejahatan yang terjadi saat mudik. Salah satu tips aman yang harus kamu lakukan saat mudik dengan kendaraan umum adalah membawa uang tunai secukupnya. Dan sebisa mungkin letakkan uangmu di banyak tempat, agar ketika salah satu uangmu hilang, kamu bisa menggunakan uang yang berada di tempat lain. Dan jangan lupa untuk membawa kartu pembayaran non-tunai, agar kamu bisa melakukan transaksi pembelian maupun penarikan uang di ATM-ATM terdekat.

5. Saat Mudik dengan Kendaraan Umum Jangan Lupa Bawa Obat-Obatan Pribadi


Saat Mudik dengan Kendaraan Umum Jangan Lupa Bawa Obat-Obatan Pribadi

Melakukan perjalanan mudik pada saat puasa rawan bagi kita untuk mengalami masalah kesehatan. Terutama jika kamu menggunakan kendaraan umum yang tidak bisa berhenti di manapun kamu mau. Karena itu, selalu bawa obat-obatan pribadi yang pasti dan kemungkinan kamu perlukan selama mudik dengan kendaraan umum.

Letakkan obat-obatan tersebut di dalam tas yang mudah untuk kamu jangkau. Kamu juga bisa meletakkannya di tas kecil yang selalu kamu gunakan. Dan inilah beberapa rekomendasi obat yang bisa kamu bawa saat sedang mudik.

6. Bawa Perbekalan yang Cukup Saat Mudik dengan Kendaraan Umum


Bawa Perbekalan yang Cukup Saat Mudik dengan Kendaraan Umum

Membawa bekal saat sedang mudik menjadi sesuatu yang cukup penting, terlebih ketika kamu memilih menggunakan kendaraan umum untuk mudik. Karena saat menggunakan kendaraan umum, kemungkinan besar kamu akan sahur atau buka puasa di jalan. Karena itu, cukup penting untuk menyiapkan perbekalan yang cukup dan sederhana sekaligus tahan lama selama mudik. Seperti roti, kue kering dan juga air mineral.

Pentingnya bawa bekal selama mudik adalah agar tubuh kamu tetap berenergi selama perjalanan. Dengan demikian, sejauh apapun jarak yang harus kamu tempuh selama mudik, kamu tidak akan mengalami gangguan karena kekurangan energi dan asupan makanan.

7. Gunakan Pakaian yang Nyaman dan Sopan Selama Mudik dengan Kendaraan Umum


Gunakan Pakaian yang Nyaman dan Sopan Selama Mudik dengan Kendaraan Umum

Perjalanan mudik, terutama yang menempuh jarak jauh akan terasa melelahkan. Karena itu, agar kalian bisa duduk dengan nyaman selama perjalanan, gunakan pakaian yang nyaman dan sopan. Usahakan untuk tidak berpakaian terlalu tipis dan tebal, karena akan sangat mengganggu selama perjalanan.

Selain itu, jangan coba-coba untuk mengenakan pakaian yang terlalu seksi, agar tidak terjadi pelecehan seksual selama perjalanan. Tidak hanya itu, kamu juga perlu untuk menyiapkan baju ganti dan letakkan di tempat yang mudah dijangkau. Hal ini diperlukan untuk mengantisipasi jika dibutuhkan saat terjadi sesuatu yang tidak diinginkan.

8. Jangan Lupa untuk Membawa Headset dan Powerbank Saat Mudik dengan Kendaraan Umum


Jangan Lupa untuk Membawa Headset dan Powerbank Saat Mudik dengan Kendaraan Umum

Kamu akan merasa bosan ketika sedang melakukan perjalanan mudik yang panjang. Karena itu, kamu perlu membawa headset selama mudik untuk mendengarkan musik dan mengusir rasa bosan. Karena selain praktis untuk dibawa, dengan menggunakan headset, kamu tidak akan menggangggu orang lain saat sedang mendengarkan musik. Tapi ingat, jangan mengatur volume terlalu kencang saat sedang mendengarkan musik dengan headset, karena bisa membuat gendang telingamu rusak.

Selain itu, kamu juga harus memastikan agar daya baterai ponsel kamu tetap terjaga dan tidak sampai habis. Sehingga usahakan untuk membawa powerbank, untuk mengisi daya baterai ponselmu jika tidak ada stop kontak. Karena di zaman modern saat ini, ponsel sangat penting perannya, terutama sebagai alat komunikasi dengan keluarga saat sedang mudik. Namun pastikan untuk mengisi penuh powerbank-mu ya.

9. Selalu Waspada dengan Kondisi Sekitar Saat Mudik dengan Kendaraan Umum


Selalu Waspada dengan Kondisi Sekitar Saat Mudik dengan Kendaraan Umum

Tips terakhir yang harus kamu perhatikan saat mudik dengan kendaraan umum adalah selalu waspada dengan kondisi sekitar. Pasalnya, mudik dengan transportasi umum rawan terjadinya kejahatan. Karena itu, selalu awasi tas dan barang bawaan selama perjalanan.

Dan usahakan untuk mudik dengan orang-orang terdekat, agar bisa melakukan pengawasan dengan lebih baik dan bergantian bila salah satu sedang lelah dan hendak beristirahat. Selain itu, mudik dengan banyak orang bisa membuat perjalananmu terasa semakin menyenangkan dan tidak membosankan.

Selain tips mudik menggunakan kendaraan umum, ada baiknya untuk memperhatikan hal-hal berikut ini agar puasamu tidak batal selama mudik. Kamu juga bisa menyimak tips ini ketika hendak menata barang bawaan untuk mudik.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru