Lagu BLACKPINK Dan Dua Lipa 'Kiss And Make Up' Jadi Musik Kpop Terbanyak Didengarkan Di Spotify
Musik

Pada hari Selasa (25/6), dilaporkan bahwa lagu kolaborasi tersebut berhasil mencapai 247 juta streaming di situs musik Spotify dan menjadikannya sebagai lagu Kpop dengan pendengar terbanyak di Spotify

WowKeren - Kepopuleran BLACKPINK (Black Pink) saat ini memang tak perlu diragukan lagi. Grup yang digawangi Lisa cs ini sukses besar tak hanya di Korea tapi juga secara internasional. Grup ini bahkan juga pernah melakukan kolaborasi dengan penyanyi Amerika terkenal, Dua Lipa.

Kolaborasi BLACKPINK dan Dua Lipa ini terjadi dalam lagu keren bertajuk "Kiss And Make Up". Dalam kolaborasi tersebut, ternyata Dua Lipa yang pertama kali mengajak Rose cs berkolaborasi. Para anggota BLACKPINK mengaku bahwa Dua Lipa tiba-tiba mengirimi mereka lagu dan mengajak untuk berkolaborasi.

Pada hari Selasa (25/6), dilaporkan bahwa lagu kolaborasi tersebut berhasil mencapai 247 juta streaming di situs musik Spotify. Ini merupakan angka yang luar biasa dan menjadikan lagu tersebut sebagai lagu Kpop dengan pendengar terbanyak di Spotify.


Lagu BLACKPINK Dan Dua Lipa \'Kiss And Make Up\' Jadi Musik Kpop Terbanyak Didengarkan Di Spotify

Twitter

Posisi ini sebelumnya dipegang oleh lagu milik BTS (Bangtan Boys), "Fake Love". Lagu itu sebelumnya mengumpulkan lebih dari 205 juta streaming hingga saat ini.

Lagu "Kiss and Make Up" sendiri menceritakan bagaimana hubungan sepasang kekasih menjadi rusak karena masalah yang dirahasiakan. Mereka bahkan sudah tak saling bicara hingga membuat si perempuan sangat takut.

Lirik lagu "Kiss and Make Up" mengusung dua bahasa yakni bagian bahasa Inggris dinyanyikan Dua Lipa yang langsung bisa didengar di bagian intro lagu. Sedangkan Jisoo cs kebagian menyanyi dalam bahasa Korea Selatan.

(wk/putr)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait