Begini Jawaban Sandiaga Uno Soal Isu Diajukan Jadi Menteri Jokowi
Nasional

Sandiaga sendiri rencananya akan kembali berfokus aktif di Partai Gerindra setelah sempat mengambil jeda politik. Sandiaga juga akan berkoordinasi kembali dengan Prabowo.

WowKeren - Partai Gerindra diisukan mengajukan 3 nama untuk masuk ke dalam kabinet Joko Widodo-Ma'ruf Amin. Salah satunya adalah Sandiaga Uno.

Isu Menteri tersebut lantas ditanggapi langsung oleh Sandiaga. Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta tersebut mengaku baru mendengar kabar tersebut dari media.

Sandiaga mengungkapkan bahwa dirinya belum berkomunikasi langsung dengan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto. Terkait apakah benar namanya diusulkan masuk dalam jajaran Menteri Jokowi-Ma'ruf.

"Saya baru lihat berita, tapi saya sendiri belum sempat berkoordinasi dengan Pak Prabowo," ujar Sandiaga di Desa Losari, Kecamatan Grabag, Kabupaten Magelang, pada Minggu (6/10). "Jadi itu, menurut saya belum sesuatu hal yang terkonfirmasi."

Selain itu, Sandiaga juga menilai bahwa membangun negara tidak harus dilakukan dari dalam lingkaran pemerintahan. Sebagai peserta Pemilu yang kemarin belum terpilih, Sandiaga merasa bisa turut membangun negara dari luar pemerintahan.


"Menurut saya, saya selalu sampaikan kita harus mampu untuk sama-sama membangun negeri kita," jelas Sandiaga. "Dan sebagai peserta pemilu yang belum terpilih kemarin, pandangan saya bahwa kita harus bisa juga ikut membangun negara. Tapi dari luar pemerintahan."

Tak hanya itu, Sandiaga juga menilai bahwa koalisi pendukung Jokowi kini sudah cukup dan beragam. "Koalisinya Pak Jokowi kan sudah cukup, ya beragam dan banyak eksekutif-eksekutif yang bisa mengisi posisi-posisi kabinet tersebut," tutur Sandiaga.

Sementara itu, Sandiaga sendiri rencananya akan kembali berfokus aktif di Partai Gerindra setelah sempat mengambil jeda politik. Sandiaga juga akan berkoordinasi kembali dengan Prabowo.

"Jadi saya sementara, saya belum berkoordinasi, nanti saya rencananya dalam beberapa hari ke depan saya akan mengumumkan saya akan bergabung lagi dengan Gerindra," terang Sandiaga. "Dan nanti saya akan berkoordinasi sama Pak Prabowo.

Lebih lanjut, Sandiaga kembali menegaskan bahwa dirinya belum menerima tawaran untuk menduduki kursi Menteri. "Belum ada tawaran itu. Dan kalau tawaran itu datang kan karena saya rencananya nanti akan bergabung lagi sama bersama Gerindra. Tentunya keputusan itu akan diambil oleh Pak Prabowo," pungkas Sandiaga.

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru