Sinetron ‘Samudra Cinta’ Diduga Tak Akan Sampai 100 Episode Usai Turun Rating Di Minggu Pertama
TV

Sinetron ‘Samudra Cinta’ sempat mengalami penurunan rating di minggu pertama penayangannya. Kendati begitu, netter menduga bahwa sinetron baru ini tak akan bertahan lama.

WowKeren - Sinetron terbaru SCTV bertajuk “Samudra Cinta” telah tayang perdana pada Senin (2/12) menggantikan jam tayang “Cinta Anak Muda” yang telah tamat. Sinetron yang dibintangi oleh Rangga Azof (berperan sebagai Samudra) ini mendapatkan respon yang positif dari penonton di tayangan perdananya.

Di awal kehadirannya, “Samudra Cinta” berhasil menduduki posisi rating yang cukup apik dengan menempati urutan nomor 2 setelah sinetron komedi “Tukang Ojek Pengkolan” RCTI. Pencapaian ini tentunya terbilang cukup memuaskan untuk ukuran sinetron yang baru tayang.

“Samudra Cinta” menduduki peringkat 2 dengan TVR 3.6 dan share 15.2 persen. Namun dua hari kemudian peformanya menurun menduduki peringkat 3 pada Rabu (4/12).


Sinetron ini tergeser di peringkat 3 dengan perolehan TVR 3.0 dan share 14.5 persen. Sedangkan posisi keduanya langsung ditempati tayangan pertandingan sepak bola “Shopee L1: Bhayangkara Vs Persija” di Indosiar.

Sedangkan “Tukang Ojek Pengkolan” masih bertahan di peringkat pertama. Kabar ini pun dibagikan ulang oleh akun Instagram Dunia TV dan langsung menuai beragam respon dari netter di kolom komentar.

Sinetron ‘Samudra Cinta’ Diduga Tak Akan Sampai 100 Episode Usai Turun Rating Di Minggu Pertama

Instagram

Hingga seorang netizen menuliskan sebuah dugaan bahwa sinetron “Samudra Cinta” tidak akan bertahan lama karena posisi ratingnya yang kurang stabil di minggu pertama penayangannya. Bahkan mereka juga memprediksi tidak akan sampai pada episode ke 100. “Apaan samudera Sinta durjana nyunsep,” tulis seorang netter.

Samudra atlantik makin nyung sharenya, alamat gak akan samapi 100 episode,” sahut netter yang lain dengan memberikan emoji tertawa. “Samudra cinta baru tayang, wjar masih 3 besar...gk ad yg bisa ngalahin TO,” timpal netter lainnya lagi.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel