NCT 127 Pilih Saingan Ganteng, Maknae Haechan Berani Sindir Visual Jaehyun
Selebriti

Tiap member NCT 127 menyebutkan siapa yang mereka anggap sebagai saingan tampang dalam grup dan bersaing memperebutkan gelar visual terbaik di 'Weekly Idol'.

WowKeren - NCT 127 tampil sebagai bintang tamu di episode terbaru "Weekly Idol". Grup besutan SM Entertainment ini berpartisipasi dalam segmen permainan di mana tiap member menyebutkan siapa yang mereka anggap sebagai saingan tampang dalam grup dan bersaing memperebutkan gelar visual terbaik.

Member termuda Haechan tidak disangka-sangka dengan berani memanggil Jaehyun sebagai saingan visualnya. Jaehyun menyatakan, "Aku akan menggunakan kesempatan ini untuk mengalahkan Haechan."

Namun ini tidak membuat Haechan mundur. Ia menanggapi dengan lebih berani dan bahkan menyindir visual Jaehyun. Haechan berkata, "Aku perhatikan bahwa (Jaehyun) perlu meningkatkan visualnya."

Selanjutnya adalah Taeyong yang merupakan pusat visual dalam grup. Para member mulai menyebutkan calon yang mungkin, seperti Jungwoo, Doyoung dan Taeil NCT.

Karena namanya disebutkan, Taeil tidak mundur dan dengan berani mengatakan, "Aku bisa sih menyebutkan namamu."


Doyoung adalah yang berikutnya untuk menamai saingan visualnya. Adik kandung aktor Gong Myung itu mengakui bahwa ia siap memanggil nama Taeyong. "Aku awalnya berencana menyebut nama Taeyong, sehingga aku bisa mengalahkannya dan berdiri di tengah (sebagai pusat visual)."

Mengingat bagaimana nama Taeyong sudah disebutkan, para member menyarankan Johnny. Namun Doyoung justru menyebut Jungwoo sebagai saingan visualnya.

Para member tersisa yang belum disebutkan di atas akan mengungkapkan saingan visual mereka dalam episode mendatang. Permainan visual akan seru mengingat mereka semua adalah raja visual. Setuju?

Sementara itu, NCT 127 comeback dengan merilis full album kedua bertajuk "NCT #127 Neo Zone" pada 6 Maret lalu. Album tersebut memuat title track berjudul "Kick It".

Billboard mengumumkan pada 16 Maret lalu bahwa album studio kedua NCT 127 ini telah memulai debutnya di posisi ke-5 pada chart Top 200 Albums atau yang dikenal dengan Billboard 200. Prestasi ini menandai pertama kalinya NCT 127 memasuki 10 besar di Billboard 200.

Menurut Nielsen Music, "Neo Zone" memperoleh total 87.000 unit album setara selama minggu yang berakhir pada 12 Maret. Di mana 83.000 di antaranya terdiri dari penjualan album tradisional.

(wk/chus)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru