Kondangan Nikah Audi Marissa-Anthony Xie, Hito Caesar Curhat Ngenes: Makasih Ya Udah Disalip!
Instagram/hitocaesar
Selebriti

Hito Caesar dan Felicya Angelista turut menghadiri pernikahan Audi Marissa yang digelar Sabtu (12/9) kemarin. Lewat Instagram, Hito membagikan sederet foto kondangan serta curhat.

WowKeren - Pasangan kekasih Immanuel Caesar Hito dan Felicya Angelista turut hadir di pernikahan Audi Marissa dan Anthony Xie yang digelar pada Sabtu (12/9) kemarin. Hito tak ketinggalan membagikan sederet foto bersama kedua mempelai dalam postingan Instagram pribadi.

Dalam keterangan unggahannya, Hito turut mengucapkan rasa bahagia atas pernikahan Audi dan Anthony. Walau begitu, rupanya Hito juga mengucapkan terima kasih pada pengantin baru itu karena sudah disalip.

Seperti diketahui, Hito dan Feli memang memutuskan untuk menunda pernikahan mereka karena pandemi Corona. Tak lupa Hito pun menyisipkan doa manis untuk pasangan pengantin baru itu.

"Xie xie!! kenapa xie nya 2? Karena sekarang udah ada 2 xie nya, anthony xie sama audi marisa xie @anthonyxie_ @audimarissa Turut bahagia untuk kalian berdua, bener2 ikut berasa terberkati," tulis Hito. "Makasih ya udah disalip nih hahaha! Doain kita @felicyangelista_ juga lancar2 kayak kalian ya! Pokoknya cepet punya dede xie dan langgeng sampe maut memisahkan! #axamanis."


Audi terlihat meninggalkan jejak komentar di postingan Hito. Ia mengucapkan terima kasih atas kedatangan Hito dan Feli, terlebih mereka sempat memperlihatkan dansa dengan lagu BLACK PINK.

"HITOSEEE DAN FELI BLACKPINK!!! thankyou udh dtg. gue salip yakk," tulis Audi."Thanks man love you both," sambung Anthony.

Hito Caesar

Instagram

Sementara itu sebelumnya Feli dan Hito mengungkap alasan sepakat mengundur pernikahan. Keduanya ingin di hari spesial pernikahan dihadiri oleh seluruh pihak keluarga sehingga enggan memaksakan melakukan pemberkatan dulu saat ini.

"Kita mengharapkan semua tamu undangan kita hadir karena ini kan momen sekali dalam seumur hidup," kata Hito. "Jadi kita pikir ambil jalan tengah, udah ngomong sama keluarga, mereka juga banyak yang setuju kalau memang better diundur pernikahannya, yaudah akhirnya kita undur."

"Banyak yang bilang juga mending pemberkatannya aja dulu resepsinya bisa belakangan," lanjut Hito. "Karena kalau nikahnya harus pemberkatan dulu kan harus dibatasi banget, jadi sedih banyak yang nggak bisa ngumpul."

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru