Polda Jabar Tanggapi Kabar Aksi Unjuk Rasa PPKM di Sejumlah Daerah
Nasional

Aksi penolakan PPKM tersebut dikabarkan akan berlangsung di Kota Bandung, Sukabumi, Garut, dan Banjar. Dalam poster yang beredar, aksi unjuk rasa akan digelar pada Rabu (21/7) hari ini.

WowKeren - Presiden Joko Widodo memutuskan untuk memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat atau yang sekarang disebut dengan Level 4 hingga 25 Juli 2021. Namun sebelum Jokowi mengumumkan keputusan tersebut pada Selasa (20/7) malam kemarin, ajakan turun ke jalan untuk menolak perpanjangan PPKM di Jawa Barat sempat beredar di media sosial.

Adapun aksi penolakan PPKM tersebut dikabarkan akan berlangsung di Kota Bandung, Sukabumi, Garut, dan Banjar. Dalam poster yang beredar, aksi unjuk rasa akan digelar pada Rabu (21/7) hari ini.

Menanggapi kabar tersebut, Polda Jawa Barat pun buka suara. Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Erdi Chaniago, memastikan bahwa jajaran Polres di masing-masing wilayah telah menyiapkan pengamanan terkait rencana tersebut.

"Pada prinsipnya, para Kapolres di wilayah sudah mempersiapkan rencana pengamanan," jelas Erdi pada Selasa (20/7). "Kemudian mereka juga sedang melakukan penggalangan untuk mengetahui kira-kira apa tujuan dan sebagainya."


Erdi pun mengungkapkan bahwa informasi lokasi yang akan menjadi titik aksi tersebut masih berubah-ubah. Namun biasanya unjuk rasa serupa akan berfokus di kantor pemerintahan.

"Biasanya mereka itu melakukan aksinya itu di Pemerintah daerah setempat, tentunya dari setiap Polres akan menentukan titik-titik dan pola pengamanan," ungkap Erdi. "Mulai dari titik mereka berkumpul dan bergerak di mana, dilakukan kegiatan pengamanan di lapangan baik itu pengamanan terbuka dan tertutup."

Lebih lanjut, Erdi mengungkapkan bahwa personel dari Polda Jabar juga akan disiapkan apabila diperlukan. Namun ia menegaskan apabila aksi demo benar terjadi, maka pihak kepolisian telah memiliki rencana pengamanan.

"Sejauh ini belum, karena sudah dipersiapkan oleh Polres masing-masing namun kita dari Polda siap, kita selalu on call kalau dari satuan setempat membutuhkan bantuan," jelas Erdi. "Perkembangan yang dinamis dari demo kalau memang sekiranya ada (demo) kita sudah memiliki rencana kegiatan."

Sebelumnya, Luhut Binsar Pandjaitan selaku Koordinator PPKM Darurat menyatakan bahwa pemerintah akan menggunakan kategori Level 1, Level 2, Level 3, dan Level 4. Adapun Level 4 setara dengan PPKM Darurat.

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru