Ketua Komnas PA Sebut Lesti Kejora Eksploitasi Anak Usai Cabut Laporan KDRT
Instagram/lestykejora
Selebriti

Keputusan Lesti Kejora mencabut laporan kasus KDRT mendapat banyak kecaman dari sejumlah pihak. Salah satu yang merasa kecewa adalah Ketua Komnas PA, Arist Merdekat Sirait.

WowKeren - Ketua Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA), Arist Merdeka Sirait ikut menanggapi soal keputusan Lesti Kejora yang mencabut laporan kasus KDRT. Sebelumnya, Lesti memang sempat melaporkan sang suami, Rizky Billar terkait kasus dugaan KDRT ke polisi.

Banyak publik merasa kecewa dengan keputusan Lesti Kejora yang mencabut laporan itu, termasuk Arist Merdeka Sirait. Ia menilai keputusan Lesti Kejora mencabut laporan merupakan sebuah kekeliruan. Apalagi, Arist Merdeka tak terima alasan Lesti Kejora yang mencabut laporan demi kepentingan anak.

"Bagi Komnas Perlindungan Anak sangat kecewa, kenapa, ternyata alasan Lesti Kejora itu menggunakan alasan demi kepentingan terbaik anak," ungkap Arist Merdeka. "Itu tidak dibenarkan oleh Komnas Perlindungan Anak."

Selain itu, Arist juga mengungkapkan bahwa alasan Lesti menyebut anaknya butuh seorang bapak tidak dibenarkan. Sebab menurut Arist, kalimat itu tidak bisa dipakai sebagai alasan.


"Karena alasan 'anaknya membutuhkan bapaknya', semua anak di Indonesia membutuhkan seorang ayah, tetapi tidak itu dipakai sebagai alasan," kata Arist Merdeka.

Lebih lanjut, Arist Merdeka menilai Lesti Kejora telah mengeksploitasi anaknya sendiri karena menjadikan alasan untuk mencabut laporan. "Komnas Perlindungan Anak menilai Lesti Kejora mengeksploitasi anaknya hanya karena ketakutan kehilangan suami," pungkas Arist Merdeka.

Pernyataan yang dilontarkan oleh Arist Merdeka itu menimbulkan banyak kontra dari netizen. Meski begitu, ada yang memberikan dukungan kepada Arist karena bisa mencerna maksud positif yang disampaikan Ketua Komnas PA tersebut.

"Si bapak ngmong gini bner klo dicerna secara positif, yg dikatakan dia semua jg demi perlindungan anak tsb. Dengan cara begini sibapak dpt membuka pemikiran yg lebuh luas kpd lesti. Jadi mnurut saya sah2 aja pernyataannya," komentar salah satu netter.

(wk/dess)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru