Fifth Harmony Hiatus, Lauren Jauregui dan Normani Kordei Beberkan Rencana Solo Karier
Musik

Normani mengumumkan bahwa ia akan segera merilis album solo dalam waktu dekat, sedangkan Lauren belum berencana untuk mengeluarkan single apapun.

WowKeren - Setelah Camila Cabello keluar dari Fifth Harmony pada 2016 lalu dan sukses bersolo karier, tampaknya empat anggota lain tergiur untuk melakukan hal serupa. Hingga akhirnya pada 19 Maret lalu, grup yang digawangi oleh Ally Brooke, Dinah Jane, Lauren Jauregui dan Normani Kordei tersebut memutuskan untuk hiatus dalam waktu yang tidak ditentukan.

Dilansir E!News pada Rabu (28/3), dua anggota Fifth Harmony yakni Normani dan Lauren pun membeberkan rencana solo karier mereka setelah hiatus. Normani, yang sebelumnya merilis single bertajuk "Love Lies" bersama Khlaid, mengungkapkan bahwa ia berencana untuk mengeluarkan album dalam waktu dekat.

"Sejujurnya, aku merasa seperti telah mendapatkan banyak pengalaman dalam enam tahun terakhir," kata Normani. "Apa pun yang terlintas dalam pikiranku, apa pun yang sedang kulalui saat ini, aku hanya ingin ini menjadi album yang benar-benar menggambarkan diriku, dan bagi sebagian orang, mungkin ini yang pertama kalinya."

Normani mengungkapkan bahwa ia masih berada dalam tahap awal perekaman album solo pertamanya. Sejauh ini, ia mengaku bekerja sama dengan Sarah Aarons, Sailor Heart, Victoria Monét, The Monsters, The Stereotypes dan The Strangerz. Penyanyi berusia 21 tahun ini juga mengaku akan segera masuk ke studio bersama Ester Dean.


Di sisi lain, Lauren mengawali debut solonya sebagai model dalam majalah Playboy. Namun wanita berambut cokelat tersebut menegaskan bahwa ia belum berencana untuk mengeluarkan single baru dalam waktu dekat ini.

"Saat ini, aku hanya ingin mengeksplor diri sendiri secara kreatif. Aku tidak ingin memberi batasan pada diri sendiri. Ini jelas berbeda dari pekerjaanku dengan Fifth Harmony. Ini aku," ujar Lauren.

Meski demikian, Lauren dipastikan akan bergabung dengan Halsey dalam tur "Hopeless Fountain Kingdom". Selain itu, ia juga tengah berfokus untuk mendorong penggemarnya agar aktif dalam masalah sosial.

"Sungguh gila betapa hanya sedikit orang yang tahu tentang apa yang bisa mereka lakukan, tentang hak-hak mereka, apa yang mereka gunakan ke dalam tubuh mereka dan semua yang terjadi secara global. Aku percaya bahwa seni adalah inti dari dimulainya revolusi." pungkas Lauren.

(wk/)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel