Bahas Laporan Doddy Sudrajat Soal H. Faisal, Komnas PA Sempat Mau Atur Mediasi Malah Ditolak
Instagram
Selebriti

Mendapat laporan dari Doddy Sudrajat, Komnas PA telah melakukan kunjungan di rumah Haji Faisal untuk memastikan keadaan Gala Sky Andriansyah. Niat jadi penengah malah ditolak ayah Vanessa Angel itu.

WowKeren - Perebutan hak asuh dan perwalian putra mendiang Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah, Gala Sky Andriansyah masih bergulir di pengadilan. Menerima keluhan Doddy Sudrajat tentang Gala yang diasuh sang besan, Arist Merdeka Sirait selaku ketua Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA) membeberkan kronologinya.

"Kronologinya Doddy memberikan semua keluhan-keluhan, antara lain, beliau mengeluhkan sudah satu bulan saat bertemu dengan saya tidak bisa bertemu dengan cucunya Gala. Lalu ada video-video yang disampaikan sebagai dokumen dikonsultasikan apakah itu praktik eksploitasi atau tidak," kata Arist Merdeka Sirait kepada Seleb On Cam dalam video YouTube yang tayang pada Selasa (25/1).

Kemudian Arist Merdeka Sirait mengungkapkan betapa Doddy Sudrajat mengungkap keluhannya secara kronologis. Akan tetapi ketua Komnas PA itu tidak bisa menjelaskan apa-apa sebelum melakukan visitasi atau mengunjungi Gala di rumah Haji Faisal. Adapun keperluan visitasi adalah menjawab laporan Doddy dan ketika hasilnya diumumkan Arist malah dituduh berpihak.

"Tentu saya tidak menyampaikan kepada media karena saya harus mempertimbangkan status atau hak dari Gala itu. Namun karena saya mengumumkan ke publik seperti itu saya dianggap berpihak, oh, tidak," tambah Arist Merdeka Sirait.

Setelah menyampaikan hasil visitasi di rumah Haji Faisal kepada publik, Arist Merdeka Sirait sudah berencana mengatur mediasi seperti permintaan ayah Bibi Andriansyah. Setelah surat dikirimkan, ternyata Doddy menolak langkah tersebut.


"Karena langkah berikutnya saya mengundang Saudara Doddy untuk menyusun formulasi bagaimana pertemuan-pertemuan dan mediasi yang diharapkan Pak Haji Faisal supaya bisa melakukan mediasi itu. Tetapi itu ditolak oleh Saudara Doddy," terang Arist.

Komnas PA bermaksud akan mendampingi kedua keluarga kendati kini Doddy dan Haji Faisal masih dalam proses hukum. Arist Merdeka Sirait menjelaskan bahwa ia dan jajarannya bersedia memberikan konsultasi terkait hak asuh dan perwalian.

"Dengan hormat saya, saya mengirimkan surat, tujuannya untuk mencari formulasi bagaimana nanti ada pertemuan mediasi. Sekalipun itu masih dalam proses pengadilan baik itu dalam gugatan perwalian maupun pengasuhan. Tapi itu ditolak oleh saudara Doddy," paparnya.

Karena penolakan tersebut, Arist Merdeka Sirait merasa perlu mengumumkan itikad baiknya dalam membantu malah ditolak. Sampai saat ini belum diketahui apa alasan Doddy menolak bantuan Komnas PA setelah membuat laporan.

"Jadi itu harus saya jelaskan kepada semua masyarakat, bahwa itikad baik kita ditolak oleh Saudara Doddy saya tidak tahu apa motivasinya," ujar Arist Merdeka Sirait.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru