
Sebagai member asal Indonesia, Zayyan XODIAC kerap mencuri perhatian fans Tanah Air. Baru-baru ini, kondisi kesehatan Zayyan menjadi perhatian fans usai ia terlihat kedinginan dengan jaket tebal.
- Diah Candra Trisanti
- Minggu, 19 November 2023 - 07:16 WIB
WowKeren - XODIAC langsung menjadi perbincangan usai debut pada 25 April lalu. Sebagai member asal Indonesia, Zayyan pun kerap mencuri perhatian. Seperti yang terlihat dalam unggahan akun X (Twitter) resmi milik @XODIAC_MEMBERS pada Sabtu (18/11), visual Zayyan seketika disorot.
Mengenakan kaus putih dengan outer hijau, Zayyan tampil memesona saat berswafoto sendirian. Ia tersenyum tipis memandang ke arah kamera. Latar belakang gedung tinggi dan lampu semakin menambah estetik potret pria asal Tangerang, Banten, itu.
Namun, kondisi Zayyan membuat khawatir fans. Pasalnya, wajah Zayyan tampak kedinginan di unggahan foto berikutnya. Ia pun terlihat memakai jaket yang sangat tebal.
"Stay warm on this cold night (Tetaplah hangat di malam yang dingin ini), Sovely! ๐โบ๏ธ [sic!]," tulis akun tersebut. Wilayah Korea Selatan saat ini memang sedang dilanda musim dingin. Suhu udara pun kabarnya berada di bawah 10 derajat Celsius.
Melihat unggahan tersebut, fans pun meminta agar Zayyan juga menjaga kondisi kesehatannya. Sebagian netizen lainnya malah salah fokus melihat visual Zayyan yang tetap tampan meski terlihat kedinginan.
"Zayyan ๐jaga kesehatan ๐ซถ," komentar akun @nbe***2909. "Emang boleh seganteng ini ๐ฑ๐ [sic!]," balas akun @zyy***llow. "Sini peluk jayy ๐คญ๐ [sic!]," sahut akun @luvc***yyn_.
"Sama zay di Indonesia juga dingin, sudah masuk musim hujan siap-siap ke banjiran ๐ฅฐ๐ [sic!]," timpal akun @pw***gi_. "๐ซ ๐ซ tetap hangat ya Zayyan ๐ jaga kesehatan," ungkap akun @Luna***iss. "Jaga kesehatan dek, makan yg banyak tapi jangan mi terus Di sana jauh sama keluarga jadi harus bisa ingetin diri sendiri ya, don't be hard on urself Jangan lupa ibadah nya juga, pokoknya doa baik menyertaimu dek ๐ [sic!]," tambah akun @myu***yvn.
(wk/diah)