Pengacara Rezky Aditya Diduga Sentil Wenny Ariani Soal Kelanjutan Tes DNA
Instagram
Selebriti

Ana Sofia Yuking selaku pengacara Rezky Aditya sudah melayangkan somasi ke pihak Wenny Ariani. Ana juga merasa aneh dengan permintaan kubu Wenny yang ingin tes DNA sang putri difasilitasi oleh kepolisian.

WowKeren - Kisruh Tes DNA antara Rezky Aditya dan Wenny Ariani ternyata masih berlanjut. Pengacara Rezky, Ana Sofia Yuking, mengungkap jika pihaknya telah melayangkan somasi pada Wenny Ariani terkait kelanjutan rencana tes DNA.

Ana juga membeberkan soal keinginan Wenny yang dinilainya aneh. Pasalnya, Wenny menginginkan agar tes DNA sang putri, Kekey, difasilitasi oleh polisi.

"Kasus Rezky Aditya sebenarnya sudah cukup lama ya, kita berharap harusnya sudah lama selesai. Tapi kemudian, atas putusan MA, kita mengingatkan kembali pihak penggugat untuk melaksanakan tes DNA," kata Ana saat diwawancara CitraSelebriti pada 5 Januari. "Tetapi tidak juga ada itikad baik ya dari penggugat, saya nggak tahu apakah mereka sibuk. tapi kita berprasangka baik untuk terus mengingatkan. Jadi kita kembali mengingatkan dengan somasi dan sudah kita kirimkan dan mereka sudah terima, kemudian dibalas ingin tes DNA difasilitasi oleh kepolisian."


Ana langsung mempertanyakan hal itu. Menurut Ana, tes DNA biasanya dilakukan di rumah sakit sesuai kesepakatan oleh kedua belah pihak.

"Ini aneh menurut kita karena tes DNA itu dilakukan di rumah sakit atas kesepakatan bersama. Kita tidak pernah membatasi rumah sakitnya di mana, kapan terserah, dan siap kapan saja misalkan mereka bersedia," kata Ana. "Kita sudah somasi, kita sudah mengingatkan baik-baik, kita sudah mengingatkan secara terbuka. Kita somasi karena kita serius untuk menyelesaikan persoalan. Tapi mereka bilang sedang dalam proses di kepolisian. Nggak papa kita tunggu."

Ana juga mengingatkan pihak Wenny untuk segera melakukan tes DNA demi kebaikan Kekey. Apalagi Rezky sudah mantap untuk melakukan tes DNA demi menepis keraguan yang muncul.

"Kalau mau bicara untuk kepentingan anak, mestinya nggak ada alasan untuk tidak melakukan DNA. Kita terakhir somasi bulan November (2023). Sampai dengan tahun 2024, belum juga ada berita baik," seru Anna. "Rezky dari awal ingin menepis keraguan. Ingin memberikan kepastian hukum buat anak ini (Kekey). Kita tunggu saja."

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait