Fans menuding adanya diskriminasi dan perilaku rasis terhadap San. Fans merasa tidak senang dengan situasi di mana San harus duduk di antara dua orang tanpa bantalan.
- Farida Amalia Dwi Yanti
- Senin, 08 Juli 2024 - 10:32 WIB
WowKeren - San ATEEZ menghadiri Milan Fashion Week 2024 tepatnya dalam acara Alta Moda Dolce & Gabbana pada 2 Juli lalu. Idol kelahiran tahun 1999 ini langsung menarik perhatian masyarakat luas karena outfit yang dikenakannya cukup unik.
Namun, fans baru-baru ini menuding adanya diskriminasi dan perilaku rasis terhadap San di acara tersebut. Fans merasa tidak senang dengan situasi di mana San harus duduk di antara dua orang tanpa bantalan seperti yang lain.
Rumor diperlakukan rasis ini akhirnya sampai di telinga San. Lewat siaran langsungnya pada 7 Juli, pelantun lagu "Deja Vu" itu mengklarifikasi alasannya duduk tanpa memakai bantalan seperti para undangan Alta Moda Dolce & Gabbana lainnya.
"Untuk bantalannya, aku memutuskan untuk duduk seperti itu. Saya sedih karena ini menyebabkan kesalahpahaman. Aku memilih pakaian itu dari sepuluh pakaian (yang dipersiapkan) karena aku paling suka yang itu," tutur San.
"Mengingat identitas acaranya, aku ingin menantang diri dengan pakaian itu dan aku bersyukur mereka memberiku pakaian utama dari pertunjukan tahun lalu," sambungnya. San sekaligus membantah tudingan diskriminasi rasial yang telah menyebar.
San juga berbagi pengalamannya saat makan malam dengan pihak Dolce & Gabbana. "Kakek Dolce, benar-benar. Saat makan malam, dan berbicara dengan saya, 'Italia mencintaimu' dia mengatakan seperti itu," kenang San.
Terakhir, San mengharapkan tidak ada lagi yang salah paham terkait situasi ini. "Tidak ada lagi kesalahpahaman! Aku bersenang-senang!" pungkas pelantun lagu "WONDERLAND" tersebut. Fans akhirnya merasa lega atas klarifikasi San tersebut.
Namun, kejadian ini menjadi pengingat pentingnya untuk tetap melihat situasi dengan perspektif yang lebih luas sebelum memberikan penilaian, serta pentingnya komunikasi yang jelas untuk menghindari kesalahpahaman. Bagaimana menurutmu?
(wk/amal)