Mantan peserta 'R U NEXT?', Chanelle Moon FIFTY FIFTY telah menjadi sorotan utama karena keindahan dan pesonanya yang luar biasa dalam video perkenalan jelang debut.
- Intan Maharani
- Selasa, 13 Agustus 2024 - 11:14 WIB
WowKeren - FIFTY FIFTY bersiap mendebutkan line up baru setelah ditinggalkan tiga membernya. Menjelang debut, mereka merilis video perkenalan Chanelle Moon eks peserta "R U Next?" yang dengan cepat menarik perhatian.
Baru-baru ini, FIFTY FIFTY 0.2 meluncurkan satu per satu video perkenalan member. Milik Chanelle sendiri menunjukkan bakatnya dalam memandang dunia dengan sudut berbeda.
Video itu memperlihatkan Chanelle memotret pemandangan. Kemudian, ia menggambar versi lain dari pemandangan itu.
Segera setelah video Chanelle diunggah, netizen memberikan reaksi positif. Pengguna forum online Korea menunjukkan sambutan hangat kepada Chanelle dan visualnya yang paripurna.
"Kok bisa namanya Chanelle? Perusahaannya punya banyak keterampilan yang bagus," kata salah satu netizen. "Wow, nama yang cantik," sahut netizen lain. "Cantik banget, dia baru debut sekarang tapi dia sangat menonjol," imbuh yang lain.
"Oh auranya sangat bagus dan dia sangat cantik," komentar seorang netizen. "Tidak, tapi bagaimana videonya bisa dibuat dengan sangat bagus?? Estetikanya sangat kuat?" sambung netizen yang lain. "Kenapa semua orang begitu cantik? Ini sensasional," ujar lainnya.
Sebelumnya pada Kamis (8/8/2024), Fifty Fifty merilis video baru yang menunjukkan visual para member baru. Bersama dengan Keena, empat gadis lain diperlihatkan.
Di antara empat member baru, dua dari mereka langsung dikenali. Mereka dalah Chanelle dan Yewon, yang pernah bersaing di survival untuk membentuk girl grup HYBE, ILLIT.
Segera setelah Chanelle diketahui akan debut bersama FIFTY FIFTY, para penggemar meradang. Pasalnya, ATTRAKT selaku agensi girl grup tersebut dianggap sudah menghancurkan hidup mantan member karena perlakuannya yang tidak manusiawi.
Saat tiga mantan member seperti Saena, Sio, dan Aran harus menanggung denda pembatalan kontrak akibat gugatan mereka kalah, debut ulang FIFTY FIFTY pun terancam boikot penggemar.
(wk/inta)