Ahyeon lagi-lagi disorot karena perubahan gaya menarinya di atas panggung. Ia terlihat tak leluasa bergerak karena dress mini ketat yang dikenakannya saat membawakan lagu 'DRIP'.
- Marina Larasati
- Kamis, 28 November 2024 - 11:59 WIB
WowKeren - Akhir-akhir ini, Ahyeon BABYMONSTER menjadi topik hangat di kalangan netizen karena perubahan gaya menarinya. Sempat dikritik "over-dancing" atas keterampilan menarinya, Ahyeon pun mencoba menari dengan energi normal dalam video performance dance lagu "DRIP" yang diunggah ke saluran YouTube.
Namun, baru-baru ini dua penampilan Ahyeon di atas panggung kembali menuai perdebatan di kalangan netizen. Dalam acara "SBS Inkigayo", Sabtu (23/11), Ahyeon terlihat sangat membatasi gerakannya ketimbang member yang lain. Hal ini sangat kontras dengan penampilan Ahyeon sehari setelahnya.
Dalam video yang diunggah ke TikTok, Ahyeon memperlihatkan energinya yang sangat total. Permainan ekspresi dan kibasan rambut pada setiap gerakan yang ditunjukkan Ahyeon juga tak kalah mencuri perhatian. Ia yang mengenakan outfit bertema olahraga tampak sangat leluasa untuk bergerak ke sana-kemari.
Tak heran apabila aksi panggung Ahyeon yang satu ini dibandingkan dengan penampilan sehari sebelumnya. Di mana Ahyeon memakai dress ketat berwarna hitam yang memiliki panjang di atas paha. Meski terlihat begitu memukau, nyatanya pergerakan Ahyeon yang terbatas membuat penampilannya kurang maksimal.
Faktor utamanya disebabkan oleh dress mini yang dipakai Ahyeon. Hal ini membuktikan bahwa pakaian yang dikenakan para idol di atas panggung, sangat memengaruhi performa mereka.
Seperti diketahui, BABYMONSTER baru saja comeback dengan merilis single terbaru mereka yang berjudul "DRIP", pada 1 November lalu. Comeback ini hadir hanya tiga bulan setelah perilisan sebelumnya dan menandai album penuh pertama mereka sejak debut.
Begitu lagu "DRIP" dirilis, netizen langsung memberikan pujian selangit. Banyak yang menganggap girl grup asuhan YG Entertainment ini melampaui ekspektasi mereka karena lagu itu benar-benar enak dan bahkan dianggap lagu terbaik tahun 2024 ini.
Selain itu, album "DRIP" berisi sembilan lagu, termasuk dua lagu utama "DRIP" dan "CLIK CLAK," "Love, Maybe" yang menampilkan vokal indah dengan instrumentasi gitar dan "Really Like You" dengan nuansa hip-hop tahun 90-an. Terlepas dari aksi panggung Ahyeon yang selalu menyita perhatian, BABYMONSTER adalah girl grup generasi 5 yang selalu ditunggu karya-karya terbarunya.
(wk/lara)