Gaya Parenting Gading dan Gisel Dipuji saat Gempi Terima HP Pertama usai Ultah ke-10
Instagram/gadiiing
Selebriti

Gempi merasa antusias dan terharu karena kini sudah mendapat handphone pertamanya. Meski begitu, Gading Marten dan Gisella Anastasia sebagai ortu rupanya membuat perjanjian dengan Gempi terkait ponsel barunya itu.

WowKeren - Gempi baru-baru ini rayakan ulang tahunnya ke-10. Sebagai bentuk rasa cinta, Gading Marten dan Gisella Anastasia memberikan hadiah spesial berupa ponsel yang sudah dinanti-nantikan putri semata wayang mereka itu.

"And finally.. she got her first phone 🤗 Nunggunya lama ya mpi.. temen2nya udah pada duluan, tapi papa mama kasih ijinnya di umur 10.. gempinya sabar, sekolahnya pinter and a promise is a promise 😊 u deserve it baby… pinter pinter pakenya di jaga baik2 ya sayang… pelan2 juga mulai dr weekend jangan tiap hari maen hp hahahahah," seru Gading. "The way dia ngintip doang terus langsung peluk papa mama sebelom ngeliat hpnya bikin smua nangis deh hihi u’re so sweet baby 😘 hihii mama ngumpet diblakang mpi takut keliatan netes ya hahahahahhahaha…Happy bday ya sayang.. happy for you.. love u @inigempiii."

Gisel sempat pula tinggalkan komentar sembari memuji sang putri. "Anak manissss," seru Gisel.

Tak hanya itu, Gempi rupanya harus menandatangani perjanjian demi bisa mendapatkan ponsel tersebut. Ia rupanya wajib chat dan telepon ayah ibunya di hari biasa. Sedangkan aturan lainnya yakni Gempi bebas menggunakan ponsel untuk chat teman atau main game hanya saat akhir pekan. Selain itu, ponsel tidak boleh dibawa ke tempat tidur saat waktu istirahat. Kedisplinan Gading dan Gisel ini tak urung menuai kekaguman publik.


"Sampe nangis liat nya .. kalian hebat Karena tidak gagal mendidik gempi .. huaaaa sedih bgt dan sll senyum2 liat kebersamaan papading mamaisel dan mpi Dari masih kecil," seru netter. "Gokil... 10 thn br punya hp, dimana anak2 zaman now usia SD kls 1 aja udh pd bawa hp... kereeeeenn mpiii sabar bgt dia," ujar netter. "Parentingnya Gading Gisel keren banget, gempi kamu juga keren," seru yang lainnya.

Sebelumnya, Gading tulis pesan haru di ulang tahun sang putri. "Hey mpi, its your bday…Papa mama doakan semua yang baik2 untuk kamu ya nak.. kiranya hidupmu akan bahagia selalu.. di kelilingi orang orang yg sayang sama kamu.. diberkatilah setiap hal yang Gempi lakukan di dunia ini supaya hidupmu juga menjadi berkat buat banyak orang. Rasanya baru kemarin, sekarang udah 10 th.. 🤗 we love you so so much…. Terima Kasih Tuhan, terima kasih orang2 yg sayang sama mpi.. terima kasih universe ❤️," seru Gading.

Tak cuma Gading, Gisel juga tulis pesan spesial buat putrinya. "May His favor be upon you and a thousand generations…”🎵 These words perfectly capture how I feel as you turn 10 today, Gempita…You are the greatest blessing we could have ever asked for.Terimakasih untuk hatimu dan pengertianmu yg sungguh sangat luar biasa.. Semoga Mpi selalu tumbuh menjadi pribadi yg bahagia, yg selalu bersyukur, dan selalu menjadi terang dimanapun Gempi berada ya nak..Happy birthday, sunshine! ☀️ God bless u always anakku," ujar Gisel.

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait