
JK menulis sebuah kalimat yang mengarah ke adegan saat Newt Scamander hanya akan berada di New York selama beberapa jam.
- Tim WowKeren
- Rabu, 08 Oktober 2014 - 12:49 WIB
WowKeren - JK Rowling membuat banyak fans penasaran lewat tweetnya baru-baru ini. Pengarang buku "Harry Potter" tersebut memberikan bocoran yang diduga merujuk ke film terbaru "Fantastic Beasts and Where to Find Them".
"Sedang sangat sibuk pada saat ini. Ada novel yang kugarap, naskah yang kusempurnakan, dan terlibat dalam kampanye @lumos," sahut JK Rowling di awal tweetnya, Selasa (7/10). "Aku akan kembali saat aku merampungkan sesuatu."
"Cry, foe! Run amok! Fa awry! My wand won't tolerate this nonsense," demikian lanjutan tweet Rowling. Akun di Reddit kemudian mencoba menebak kalau Harry Potters akan kembali. Namun Rowling menyangkal itu. "Itu hanya khayalan," tegas Rowling.
Ia melanjutkan aksi tebak-tebakan tersebut dengan membahas soal New York. "#helpfulhint The solution is the first sentence of a synopsis of Newt's story. It isn't part of the script, but sets the scene," tulisnya. Seorang fans bernama Emily Strong rupanya berhasil menebak petunjuk soal itu.
"Newt Scamander hanya akan berada di New York untuk beberapa jam," demikian kata Emily. JK pun mengiyakan, "Ya, orang-orang, kita mendapatkan pemenang (Emily)."
"Fantastic Beasts and Where to Find Them" akan berlatar 70 tahun sebelum Harry Potter bersekolah di Hogwarts. Film itu akan berkisah tentang perjalanan hidup pemburu hewan ajaib Newt Scamander, pengarang dari "Fantastic Beasts and Where to Find Them" yang menjadi salah satu buku pelajaran di Hogwarts (sekolah Harry Potter). Sejauh ini, David Yates disebut-sebut akan menyutradarai film dari naskah yang ditulis Rowling itu.
(wk/)