Pamer Punggung Mulus, Krystal Cantik Menggoda di Teaser Foto f(x) '4 Walls'
Musik

Usai Victoria dan Luna, kini giliran Krystal yang tampil jadul tapi menggoda dalam teaser foto comeback, Sabtu (24/10).

WowKeren - Para fans pasti semakin penasaran menanti comeback terbaru f(x) dalam waktu dekat. Setelah merilis teaser foto milik Victoria dan Luna, kini giliran si cantik Krystal yang tampil mempesona di teaser gilirannya.

SM Entertainment selaku agensi yang menaungi f(x) meluncurkan teaser adik Jessica itu pada Sabtu (24/10) dini hari. Masih seperti sebelumnya, tujuh foto yang disuguhkan Krystal juga memiliki tema retro yang jadul.

Dalam beberapa foto, Krystal tampak tengah tiduran sambil memamerkan kakinya yang jenjang. Ia juga menambah kesan klasik di penampilannya dengan kacamata bulat kuning untuk melengkapi tema comeback yang tengah diusung.

Di foto lain, pelantun "Red Light" ini terlihat begitu seksi sambil pose nungging dengan memakai atasan merah super seksi. Kostum yang dipakainya pun sukses memperlihatkan punggung mulus Krystal dan menambah kesan sensual.


Namun, ada yang berbeda dengan perilisan teaser Krystal kali ini. Pasalnya, foto-foto tersebut diluncurkan bertepatan dengan ulang tahun dari pemilik nama asli Chrystal Soo Jung itu yang lahir pada 24 Oktober 1994 lalu di California.

Sementara itu, album keempat f(x) yang bertajuk "4 Walls" nantinya akan dirilis pada 27 Oktober mendatang. Mereka juga akan menggelar promosi comeback "[4 walls] An Exhibit" pada 21-26 Oktober di Yongsangu, Seoul.

(wk/)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait