Keren, 'Suits' Dapat Truk Kopi dan Pesan Dukungan dari Aktor Versi Aslinya
Hancinema
TV

Tak hanya truk kopi, pemeran Harvey Spencer di versi Amerika juga mengirim pesan dukungan.

WowKeren - "Suits" yang dibintangi Jang Dong Gun dan Hyungsik sudah tayang di KBS. Drama yang mengusung tema hukum tersebut merupakan remake serial populer Hollywood berjudul sama. Saat ini, serial NBC Universal itu tayang menginjak season ketujuh.

Produksi "Suits" versi Korea rupanya mendapat dukungan penuh dari tim versi aslinya. Bahkan mereka repot-repot mengirim truk kopi ke lokasi syuting dengan ucapan semangat yang tertulis dalam banner.

"Semua yang terbaik untuk kalian! Semoga sukses besar! Semangat!" bunyi pesan dukungan di banner. Truk dikirim atas nama NBC Universal yang menayangkan versi Amerika.

Truk Kopi \'Suits\'

Source: Instagram

Tak hanya truk kopi, "Suits" diwakili Gabriel Macht mengirim pesan video sebagai ucapan semangat untuk tim produksi Korea. Aktor ganteng tersebut merupakan pemeran Harvey Spencer, versi asli dari Go Yeon Woo (Hyungsik).


Gabriel mengaku senang karena Korea me-remake serial yang dibintanginya. Ia memberi semangat pada pemain dan tim produksi serta mendoakan agar "Suits" sukses.

"Suits" menceritakan pengacara legendaris bernama Choi Kang Seok (Jang Dong Gun) yang mempekerjakan Go Yeon Woo di firma hukum miliknya, Kang & Ham. Padahal pemuda itu bukan lulusan sarjana serta tak memiliki ijin untuk melakukan praktek hukum. Hanya saja ia dianugerahi otak yang jenius dengan ingatan fotografis.

Sementara itu, "Suits" segera menayangkan episode terbarunya malam ini, Kamis (3/5). Ratingnya berhasil menguasai slot dengan mengalahkan dua drama saingan dari SBS dan MBC.

(wk/chus)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel