Akui Honor dari Stasiun TV Tersendat, Jhonny Iskandar Keluhkan Status Artis Senior
danielchphoto
Selebriti

Jhonny Iskandar menulis curhatan di InstaStory mengenai honor yang belum ia dapat berbulan-bulan dari salah satu stasiun TV.

WowKeren - Jhonny Iskandar merupakan penyanyi senior Indonesia beraliran musik dangdut. Salah satu lagu dangdut yang populer ia nyanyikan adalah "Aku Bukan Pengemis Cinta".

Saat ini, Jhonny masih aktif tampil di layar kaca sebagai pengisi acara "Goyang Dendang" yang ditayangkan stasiun RTV. Namun nampaknya ada permasalahan yang diungkap Jhonny selama bekerja disana.

Lewat InstaStory, Jhonny mengeluhkan honor yang ia terima dari stasiun TV tersebut belum juga didapat. Ia juga mengeluhkan mengenai perbedaan perlakuan sebagai artis senior dan junior.

"Oh, jadi begini ya Artis lawas sama artis baru dibedakan perlakuannya Artis baru pembayarannya digampangin, beda sama artis lawa," tulis Jhonny. "Udah berapa bulan ini RTV belum menyelesaikan pembayarannya. Mau kapan lagi selesainya? Gini amat dah kerjanya. Cc: @langitrtc @goyangdendangrtv.


Keluhan Jhonny di atas kemudian diunggah ulang oleh akun gosip Instagram, @lambe_turah, pada Kamis (13/9). Warganet pun memberikan beragam tanggapan. Bahkan ada yang menyuruh Jhonny untuk melaporkan stasiun TV tersebut ke KPI (Komisi Penyiaran Indonesia).

"Laporin ke KPI tuh om Jhoni... Kl hak di nyanyiin. Lagu om yg legend itu ''aku bukan pengemis," komentar akun @heen***. "W kira dikasi cash gitu ternyata ngutang dlu yaaaaaa," sahut akun @itsme***.

"Sabar om.... Ayo diviral kan hargai seniman lawas yang sudah berperan apik dimasanya jangan yang muda aja di heboh2kan..." tulis akun @etikwi***. "Namanya tv yang ratingnya di bawah 20 besar jadi ya maklum aja coba mnc grub gak tuh transcop gak bakal kaya gini . ." balas akun @ty4lat***.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel