Kaya Raya dan Suka Bagikan Harta, Alasan #CrazyRichSurabayan Ini Sangat Menyentuh
wartaekonomi.co.id
Nasional

Menjadi salah satu orang terkaya di Indonesia, Dato Sri Tahir menyedot perhatian usai tukarkan uang Dolar miliknya ke Rupiah hingga Rp 2 Triliun.

WowKeren - Melemahnya nilai tukar Rupiah terhadap Dolar hingga mencapai angka Rp 15.200 begitu menyedot perhatian publik. Nilai tukar Rupiah disebut masih terus melemah sebagai dampak dari perang dagang yang terjadi antara Amerika dan China.

Akan tetapi, di tengah-tengah kabar kurang menyenangkan tersebut, seorang pengusaha kaya bernama Dato Sri Tahir muncul dengan heroik. Salah satu pria terkaya di Indonesia ini menukarkan uang Dolar miliknya ke Rupiah hingga mencapai nilai Rp 2 Triliun.

Dato mengatakan bahwa keputusannya menukarkan Dolar ke Rupiah tersebut sebagai upaya untuk memperbaiki nilai tukar Rupiah terhadap Dolar. Ia pun sukses menuai banyak pujian dari publik.

Selain menukar uang Dolar miliknya ke Rupiah, Dato Sri Tahir rupanya juga seorang pengusaha kaya raya yang suka membagi-bagikan hartanya. Ia merasa tak masalah untuk membagi-bagikan hartanya kepada masyarakat yang kurang beruntung.


Dato mengatakan bahwa ia merasa berhutang kepada Indonesia. "Habitat saya adalah orang kecil, orang tidak beruntung. Tidak masalah harta saya dibagikan untuk masyarakat karena saya berhutang kepada negeri ini," ujar Dato Sri Tahir saat dikukuhkan sebagai Doktor Honoris Causa dari Universitas Airlangga pada pertengahan Maret 2018 lalu.

Dato tercatat sebagai salah satu orang terkaya di Indonesia menurut Forbes. Harta Dato Sri Tahir diperkirakan mencapai kisaran 3,5 miliar Dolar Amerika atau setara dengan Rp 51,8 Triliun. Kendati demikian, ia selalu mengenang masa kecilnya yang susah sehingga terus memotivasinya berbagai harta kekayaan untuk masyarakat yang kurang beruntung.

Pada saat terjadi bencana gempa dan tsunami di Palu beberapa waktu yang lalu, Dato Sri Tahir juga tampil memberikan bantuan luar biasa. CEO Mayapada Grup ini menyumbangkan makanan siap saji kepada para korban menggunaka jet pribadinya.

(wk/silm)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru