Giring Ganesha Sibuk Berpolitik, Nidji Gelar Audisi Demi Cari Vokalis Baru
Instagram /nidjiofficial
Musik

Nidji sedang mencari penyanyi baru untuk menggantikan Giring Ganesha melalui audisi #MimpiAdalahKunci.

WowKeren - Grup band Nidji akan siap kembali ke dunia musik Tanah Air. Akan tetapi, band yang membawakan lagu "Laskar Pelangi" tersebut akan kembali aktif bermusik tanpa sang vokalis, Giring Ganesha.

Seperti diketahui, Giring kini sibuk di dunia politik dan maju sebagai Calon Legislatif dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Giring pun mengakui bahwa ia belum siap bergabung kembali bersama Nidji. Hal ini membuat Nidji mencari penyanyi yang akan menggantikan Giring sebagai vokalis.

Nidji juga akan membuka audisi bertajuk "#MimpiAdalahKunci" yang digelar mulai 19 Desember, di sembilan kota di Indonesia. Sebut saja Medan, Palembang, Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Makassar, Manado, Ambon, dan Surabaya. Nidji juga mencari penyanyi yang memiliki karakter berbeda dari Giring.

Lihat postingan ini di Instagram

It’s ON !! Saatnya membangkitkan @nidjiofficial dari tidur nya dan mencari vokalis penerus aku. - - Mulai 19 Desember 2018 - 19 Januari 2019 , Nidji, @musicastudios @berlianentertainment Dan Mahaka Radio Integra akan mengadakan pencarian vokalis penerus Giring dalam rangkaian acara #MimpiAdalahKunci2019 - - Kamu merasa talenta unik dan siap menjadi bagian dari sebuah band luar biasa bernama Nidji, maka buruan daftar dan ikutan pencarian bakat ini. Jangan lupa pantengin update dari Musica Studios mengenai caranya ikutan. - - Terima kasih buat teman teman media yang sudah datang siang ini dan selalu support kita dari dulu. - - #BangunTidurNidji2019 !!


Sebuah kiriman dibagikan oleh Giring Ganesha (@giring) pada

"Kalau bisa kami mencari yang sangat-sangat berbeda," ujar drummer Nidji, Adri Prakasa, saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, pada Senin (17/12). "Memang kami sudah biasa yang energik dengan Giring, mungkin bakal jadi sesuatu yang berbeda dan mengekspolorasi musik dengan luar biasa," sambung sang gitaris, Ramadhista Akbar.

Sementara itu, Giring juga yakin bahwa Nidji akan kembali sukses dengan menggaet vokalis baru. Penyanyi berusia 35 tahun ini pun memberikan dukungan dan berharap bisa mendengarkan karya baru Nidji.

"Saya yakin bisa (sukses). Enggak tahu kenapa saya yakin saja Nidji akan besar lagi. Kalau semua energinya sama positifnya dan menuju ke satu titik pasti akan ada satu hal yang besar," ungkap Giring dalam kesempatan yang sama. "Saya ingin banget Nidji bisa jalan (dengan vokalis baru). Saya ingin banget lagi dengerin radio tiba-tiba dengar ada lagu Nidji yang baru."

(wk/evaa)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru