Pedangdut Senior Ida Laila Wafat Sehari Setelah BJ Habibie Meninggal, Netter: Para Legenda Berpulang
Selebriti

Kabar meninggalnya pedangdut senior Ida Laila membuat publik kembali berduka. Banyak netter di media sosial yang mengenang berbagai karya sang pedangdut senior saat mendengar kabar duka ini.

WowKeren - Masyarakat Indonesia tengah berduka atas meninggalnya Presiden Republik Indonesia ke-3, Bacharuddin Jusuf Habibie alias BJ Habibie. Mendiang Habibie menghembuskan nafas terakhirnya pada Rabu (11/9) sekitar pukul 18:05 WIB. Sebelum meninggal, Habibie sempat dirawat secara intensif di RSPAD Gatot Subroto.

Sehari setelah berpulangnya Habibie, masyarakat kembali harus mendengar kabar duka. Elvy Sukaesih mengabarkan bahwa pedangdut legendaris Indonesia, Ida Laila wafat. Pelantun hits "Siksa Kubur" itu menghembuskan nafas terakhirnya pada Kamis (12/9) sekitar pukul 02:00 WIB.

"Telah berpulang ke Rahmatulloh Ibunda Hj. Moerahwati/Ida Laila (penyanyi dangdut Legendaris) pelantun lagu *Sepiring Berdua* sekitar pukul 02:00 dini hari," tulis Elvy Sukaesih di Instagram, Kamis (12/9). "Semoga almarhumah Husnul Khotimah, Aamiin Yaa Robbal'Alamiin."

Kabar meninggalnya Ida Laila ini pun membuat banyak pedangdut berduka. Terlihat Iis Dahlia, Nassar hingga Camelia Malik ikut menuliskan ucapan belasungkawa untuk Ida Laila dalam postingan Elvy ini. Mereka memanjatkan doa terbaik untuk almarhumah Ida Laila.


"Innalillahi wainnailaihi rajiā€™un semoga almarhumah khusnul khotimah," kata Iis Dahlia. "Innalillahi wa innailaihi rojiun," sambung Camelia Malik. "@elvy_sukaesih ,,, Innalillahi wa innailaihi rojiun Kheirrr insyaAllahh ahli jannah," tulis Nassar. "Innalillahi wainnalillahi rojiun," tulis jebolan "D'Academy Indosiar" season 4, Putri.

Duka mendalam juga dirasakan oleh netter usai postingan Elvy tersebut dibagikan ulang oleh akun gosip @lambe_turah. Sejumlah netter bersedih bahwa para legenda seperti Ida Laila berpulang hampir bertepatan dengan meninggalnya BJ Habibie. Banyak juga netter yang mengenang karya-karya Ida Laila yang hits pada era tahun 1970-an.

"Innalillahi (emoji) para 'Legenda' berpulang," tulis netter. "Indonesia berdukaa lagi (emoji)," seru yang lain. "Legend kembali berduka (emoji menangis)," sambung lainnya. "iya..... Bapak Bj Habibie, adiknya Boy wiliem, mama ida laelah.... Semoga semua almarhum Husnul Khotimah aamiinx3 YRA," ujar yang lain. "Penyanyi idola ku, semoga husnul khotimah, Amin Ya Allah..," harap netter lain.

"Sampe skrg msh sering tak puter lagunya yg judulnya 'seorang biduan'. Kalo dikampungku lagunya ida laela itu wajib diputer pas ada hajatan. Semoga tenang dialam sana," kata netter. "Ya Allah ini lagu beliau bagus2.. Belum sempet nengok rumahnya yang di Surabaya," tulis yang lain. "Gw sering karaokean dirumah dg emak gw pake lagu ida laila karean ida laila penyanyi faforit emak gw," ujar netter lain.

(wk/nur2)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel