Ustaz Abdul Somad Putuskan Undur Diri Dari PNS UIN Sultan Syarif Kasim
Nasional

Ustaz Abdul Somad memutuskan untuk berhenti menjadi PNS di UIN Sultan Syarif Kasim. Hal ini disebabkan ustaz kondang tersebut terlalu sibuk berdakwah di dalam dan luar negeri sehingga tak bisa memenuhi jam mengajar di kampus.

WowKeren - Ustaz Abdul Somad Batubara atau yang biasa dipanggil UAS mengundurkan diri sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Syarif Kasim (Suska) Pekanbaru. Hal ini dibenarkan oleh Kepala Biro Administrasi Umum Perencanaan Keuangan dan Kepegawaian UIN Suska Pekanbaru, Prod DR Ahmad Supardi MA.

"Iya benar, Ustaz Abdul Somad mengundurkan diri sebagai tenaga pengajar sebagai PNS di Kampus UIN," ujar Ahmad dilansir detikcom, Selasa (15/10). " Iya ini ada surat resminya."

Namun, Ahmad tak bisa menyebutkan secara pasti kapan surat pengunduran diri ustaz kondang tersebut. Yang pasti surat pengunduran diri ustaz yang sedang berkuliah S3 di Sudan ini sudah diterima oleh Rektorat UIN Pekanbaru.

"Saya lupa tanggal berapa surat pengundurannya. Tapi beberapa waktu yang lalu lah.Saya lagi di Bogor ini," kata Ahmad. Ahmad menambahkan jika alasan pengunduran diri Ustaz Abdul Somad tersebut dikarenakan kesibukannya.


"Dalam surat pengunduran diri Ustaz Abdul Somad menyebutkan karena kesibukan," kata Ahmad. Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa saat ini Ustaz Abdul Somad banyak berdakwah di berbagai wilayah Indonesia, bahkan sampai ke luar negeri.

Kondisi itulah yang membuatnya tak bisa memenuhi jam mengajar di kampus UIN Pekanbaru tersebut. "Sebagai dosen kan ada kewajiban mengajar (di kampus). Karena kesibukan-kesibukan itu, beliau bilang tidak bisa aktif proses belajar-mengajar," terangnya.

Surat pengunduran diri Ustaz Abdul Somad tersebut tidak diserahkan secara langsung, melainkan diserahkan oleh orang terdekatnya ke kampus. "Tidak (bukan Ustaz Abdul Somad langsung). Surat itu diserahkan melalui orang dekatnya. Selembar surat saja, di atas meterai Rp 6.000," jelas Ahmad.

Surat pengunduran diri tersebut saat ini masih diproses oleh pihak rektorat. Nanti bila sudah selesai diproses surat pengunduran diri tersebut akan dilaporkan ke Kemenag. "Belum (Kemenag). Ini kan sedang kita proses sekarang, iya (masih) di internalnya UIN," tutupnya.

(wk/nidy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait