Pemeran Putri Kim Tae Hee di 'Hi Bye, Mama!' Dikritik Soal Identitas Gender, Sang Ibu Buka Suara
TV

Pemeran putri Kim Tae Hee di 'Hi Bye, Mama!' mendapat kritikan soal identitas gender. Tak tahan dengan kritikan tersebut, sang ibu akhirnya buka suara seperti ini.

WowKeren - "Hi Bye, Mama!" kini jadi salah satu drama yang digandrungi. Karena selain dibintangi oleh aktris sekelas Kim Tae Hee, drama ini juga kerap menghadirkan cerita menarik yang disertai dengan pelajaran hidup.

Hal lain yang membuat drama ini menarik adalah soal para pemerannya, termasuk si kecil Seo Woo Jin. Seperti yang diketahui, Seo Woo Jin berperan sebagai putri dari Cha Yu Ri (Kim Tae Hee) dengan Cho Gang Hwa (Lee Kyu Hyung) yang bernama Cho Seo Woo.

Meskipun berperan sebagai anak perempuan, Seo Woo Jin sebenarnya adalah seorang anak laki-laki. Fakta ini sempat mengusik perhatian pemirsa dan banyak dari mereka yang bertanya-tanya kenapa bocah laki-laki dijadikan perempuan dalam drama ini. Soal tanggapan ini, tim produksi menjelaskan bahwa mereka mengcasting Seo Woo Jin karena dia mirip dengan Kim Tae Hee saat kecil.

Namun tampaknya alasan tersebut tak cukup bagi netizen yang usil. Karena banyak dari mereka yang memberikan kritik dan berkomentar bahwa Seo Woo Jin mungkin akan kebingungan dengan identitas gendernya. Komentar itu tentu saja mengusik ibu kandung Seo Woo Jin. Melalui postingan di Instagram, ia mencoba menjelaskan apa yang terjadi hingga putranya berperan sebagai gadis kecil dalam drama ini.


"Aku tidak bisa menahannya lagi, jadi aku mengatakan beberapa kata. Banyak orang khawatir tentang identitas gender Woo Jin. Tidak seperti anak-anak lain seusianya, Woo jin adalah anak yang cerdas yang mengerti betul apa yang dilakukannya saat ini dan kenapa dia memainkan peran seorang gadis."

"Kami tidak pergi audisi karena kami menginginkan peran utama, dan ketika ditawari peran seorang gadis kecil, aku bertanya kepada Woo Jin tentang pendapatnya terlebih dahulu. Ketika dia mengatakan itu baik-baik saja dan bahwa dia bisa melakukan pekerjaan dengan baik, saat itulah aku memutuskan untuk melanjutkan."

"Identitas gender? Aku yakin semua orang yang pernah berinteraksi dengan putraku tahu bahwa tidak ada yang perlu dikhawatirkan. Woo Jin sangat kekanak-kanakan. Dia lebih suka mendengar bahwa dia 'keren' atau 'jantan' daripada 'manis' atau 'cantik'. Mimpinya adalah menjadi Hulk. Dia ingin menjadi pria kuat seperti Hulk. Dia sangat kekanak-kanakan dalam hal bermain, akting dan berbicara."

"Aku mengenal anakku lebih dari siapapun. Aku peduli padanya dan aku mencintainya. Ya, aku tahu kalian mungkin melihatnya sebagai anak laki-laki (dalam drama) setelah kalian mengetahuinya, dan kalian mungkin merasa kurang terbenam (dalam cerita) dan tidak nyaman saat menontonnya. Aku sepenuhnya mengerti hal itu. Namun, itu hanya soal perbedaan pendapat. Tapi ku pikir masalahnya adalah dia menerima kritik yang berlebihan karena berperan sebagai seorang gadis untuk sementara waktu."

Dalam postingannya itu, ibu Seo Woo Jin juga menjelaskan bahwa dia dan suaminya mengambil jurusan Psikologi. Suaminya saat ini bahkan bekerja sebagai Psikolog setelah mendapatkan gelar PhD, sehingga mereka tahu cara yang tepat untuk mengarahkan anaknya. Tak hanya itu, dia juga menyampaikan rasa terima kasihnya pada orang-orang yang telah memberikan dukungan pada Seo Woo Jin selama ini.

Sementara itu, "Hi Bye, Mama!" tinggal menyisakan empat episode pamungkas saja dan akan tamat pada 12 April mendatang. Nantinya drama ini akan digantikan dengan "When My Love Blooms" yang dibintangi oleh Lee Bo Young.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait