Ikuti Disney, Matahari Departement Store Juga Potong Gaji Petingginya Gara-Gara Corona
Nasional

Matahari Mal memutuskan untuk menutup sementara seluruh gerai secara nasional selama 2 minggu atau lebih. Selain petinggi, karyawan pun dirumahkan dan Work From Home.

WowKeren - Pandemi virus corona (COVID-19) benar-benar memengaruhi banyak sektor industri. Bahkan wabah ini juga membuat sejumlah sektor lumpuh total, yang pada akhirnya berakibat pada kelangsungan nasib para pekerja.

Disney merupakan salah satu perusahaan raksasa yang terkena imbas corona. Menurut laporan terbaru, pejabat eksekutif puncak Disney menerima pemotongan gaji, sebagai efek dari wabah pandemi corona. 

Senada dengan Disney, Manajemen PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) memutuskan untuk memotong gaji karyawan. Bahkan Matahari menutup sementara seluruh gerai secara nasional selama 14 hari atau bahkan lebih.


Karyawan Matahari di seluruh gerai pun dirumahkan. Mereka yang dirumahkan tersebut tetap memperoleh gaji, namun tidak dibayar penuh. Makin tinggi jabatan, pemotongan gaji pun semakin besar.

Sementara itu, untuk karyawan di kantor pusat, mereka menjalani sistem kerja dari rumah (Work From Home/WFH). Perusahaan memberikan gaji penuh selama WFH, namun bagi karyawan yang memilih mengambil cuti selama masa WFH, maka perusahaan tidak akan membayar gaji atau cuti tak berbayar.

"Penutupan sementara seluruh gerai secara nasional Matahari telah mengkomunikasikan kepada seluruh karyawannya secara nasional bahwa sebagai langkah sukarela untuk menjaga kesehatan para karyawan,” tulis perusahaan dalam keterangan resmi kepada Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Rabu (1/4) seperti dilansir dari Kumparan.

Untuk diketahui, Matahari Mal akan menutup sementara seluruh gerai secara nasional sejak 30 Maret-13 April 2020 atau lebih, tergantung pada situasi perkembangan penyebaran dan dampak virus corona. Di sisi lain, khusus Matahari.com akan terus beroperasi seperti biasa. Manajemen akan meningkatkan layanan untuk mendorong adanya permintaan melalui online yang berpotensi lebih tinggi.

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait