Ibu Jang Geun Suk Disidang Terkait Kasus Penghindaran Pajak Sebesar Belasan Miliar
Selebriti

Layanan Pajak Nasional mengajukan keluhan terhadap Jeon setelah melakukan pencarian dan pelacakan akunnya. Jeon sendiri bukan hanya ibu Jang Geun Suk, tapi juga kepala Perusahaan TreeJ, label yang menaunginya.

WowKeren - Pada Rabu (1/4), kantor Kejaksaan Distrik Pusat Seoul mendakwa ibunda Jang Geun-Suk, yang hanya diidentifikasi dengan marganya yaitu Jeon, tanpa waktu penjara atas tuduhan menghindari pajak dan melanggar "Undang-Undang tentang Hukuman Tambahan untuk Kejahatan Ekonomi Tertentu" pada 30 Maret.

Menurut laporan, Layanan Pajak Nasional mengajukan keluhan terhadap Jeon setelah melakukan pencarian dan pelacakan akunnya. Jeon sendiri bukan hanya ibu Jang Geun Suk, tapi juga kepala Perusahaan TreeJ yang merupakan label yang menaunginya.

Ibu Jang Geun Suk dituduh menghindari sekitar 1 miliar Won (sekitar Rp 13,6 miliar) dalam pajak perusahaan dengan menarik 5,3 miliar Won (sekitar Rp 72 miliar) dalam penjualan dari Jepang melalui akun yang dibuka di Hong Kong pada 2012. Ia juga dicurigai menarik sekitar 500 juta Won (sekitar Rp 6,8 miliar) dalam penjualan dari Jepang melalui akun pihak ketiga di Hong Kong pada 2014.


Pihak berwenang menyatakan, "Fakta bahwa sebuah perusahaan Korea menerima pendapatan yang dihasilkan di luar negeri, termasuk Jepang, melalui akun pribadi yang dibuka di Hong Kong, surga pajak utama, merupakan penghindaran pajak offshore."

Seorang pejabat penuntut juga berkomentar, "Memang benar Jeon diserahkan ke pengadilan atas dugaan penghindaran pajak offshore. Tidak seperti Jang Geun Suk, sulit untuk membahas detail karena ibunya tidak dianggap sebagai figur publik."

Sementara itu, tanggal sidang pertama ibu Jang Geun Suk masih belum ditetapkan. Jang Geun Suk sendiri saat ini tengah menjalani wajib militer di bagian pelayanan publik.

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru