Pengetahuan Biologi Jungkook Bikin RM BTS Syok Berat
Selebriti

RM BTS dikenal sebagai idol yang cerdas dengan IQ 148. Namun baru-baru ini ia justru dibuat syok oleh pengetahuan biologi Jungkook dalam episode keempat 'BT21 UNIVERSE'.

WowKeren - RM (Rap Monster) dikenal sebagai idol yang cerdas dengan IQ 148. Namun baru-baru ini ia justru dibuat syok oleh pengetahuan biologi Jungkook.

Dalam episode keempat "BT21 UNIVERSE", BTS (Bangtan Boys) melanjutkan alur cerita untuk karakter BT21 mereka. Seperti biasa, segalanya berubah dari tenang menjadi kacau dalam sekejap mata.

Setiap karakter perlu menghadapi krisis seperti yang disarankan Suga. Untuk Shooky, krisis yang dihadapinya adalah ia menghilang untuk merawat anggota keluarga yang sakit.

Krisis RM untuk Koya melibatkan karakter koala tersebut jatuh dalam keputusasaan dan memakan teman-teman daun eucalyptus-nya di acara makan mukbang. Selain kanibalisme, ada masalah lain dengan plot RM.


Jungkook menunjukkan bahwa Koya tidak bisa memakan "teman-temannya" karena eucalyptus atau daun kayu putih beracun. "Ngomong-ngomong, eucalyptus beracun sehingga koala akan mati jika terus memakannya," ujar member termuda BTS itu.

Ketika RM mendengar ini, reaksinya sangat berharga. Ia terlihat syok berat entah karena baru mengetahui bahwa eucalyptus beracun atau takjub dengan pengetahuan biologi Jungkook.

Source: Twitter

Namun Jungkook tidak sepenuhnya benar. Eucalyptus memang beracun tapi koala merupakan satu-satunya hewan yang bisa memakannya karena mereka memiliki sistem imut kuat.

"Apakah Jungkook tidak tahu bahwa koala memakan daun kayu putih karena mereka memiliki sistem kekebalan yang memungkinkan mereka memakannya? Dia benar setengah, hahaha," komentar penggemar. "Kookie! Koala adalah satu-satunya hewan yang bisa makan eucalyptus," tambah penggemar lain.

"Yang kutahu, koala memiliki adaptasi khusus yang memungkinkan mereka untuk mentolerir toksisitas pada daun," sahut yang lain. "Kookie, sebenarnya koala memiliki adaptasi untuk bertahan hidup dengan makan daun kayu putih meskipun beracun bagi sebagian besar hewan lainnya. Faktanya koala terutama memakan daun kayu putih. Kau membuat Koya yang malang mempertanyakan seluruh hidupnya, hahaha," pungkas lainnya.

(wk/chus)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru