'Kick It', 'Cherry Bomb' atau 'Touch'? Netizen Debatkan Title Track NCT 127 Paling Cetar
Musik

Sebuah postingan di situs Theqoo memuat ranking dari lima title track NCT 127 yang dianggap terbaik. Dari lima lagu, 'Kick It' yang dirilis Maret lalu memuncaki daftar.

WowKeren - Berkarir sejak 2016, NCT 127 telah menelurkan sejumlah album dengan title track dari beragam genre serta MV dengan beragam konsep. Baru-baru ini netizen memperdebatkan title track NCT 127 mana yang terbaik.

Sebuah postingan di situs komunitas online Theqoo memuat ranking dari lima title track NCT 127 yang dianggap terbaik. Dari lima lagu, "Kick It" yang dirilis Maret lalu memuncaki daftar sebagai lagu nomor satu yang dianggap terbaik.

Posisi kedua dan ketiga masing-masing ditempati "Cherry Bomb" dan "Limitless" yang sama-sama dirilis pada 2017. Posisi keempat ditempati "Simon Says" dan posisi kelima ditempati "Regular". Keduanya sama-sama dirilis 2018.

\'Kick It\', \'Cherry Bomb\' atau \'Touch\'? Netizen Debatkan Title Track NCT 127 Paling Cetar

Source: Theqoo


Postingan ini mendapat banyak perhatian serta komentar dari para netizen yang lain. Menariknya, sebagian dari mereka protes karena "Touch", lagu yang menjadi bagian dari album "Empathy" yang dirilis pada 2018, tak masuk dalam 5 besar.

"Aku tidak percaya 'Touch' bahkan tidak masuk dalam daftar," komentar netizen. "Aku mulai ngefans NCT lewat 'Kick It, tapi 'Touch' selamanya akan menjadi pemenang di hatiku," kata netizen lainnya. "Bagaimana bisa 'Touch' tidak masuk dan 'Cherry Bomb' bisa nomor 2?" ujar yang lain.

"Kalian serius suka 'Simon Says'? Jangan salah paham, aku suka. Tapi itu terlalu Neo buatku," kata netizen. "Fakta bahwa 'Touch' tidak masuk menunjukkan bahwa hasil votingnya dicurangi," komentar yang lain. "'Kick It' memang yang terbaik. Maksudku, sudahkah kalian melihat koreografinya" imbuh lainnya.

Sementara itu, NCT 127 terakhir kali comeback Mei lalu lewat album reckage berjudul "Neo Zone: The Final Round" dengan title track "Punch". Grup tersebut meraih predikat million seller lewat album ini dan pendahulunya, "Neo Zone".

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru