Zaskia Adya Mecca Galau Menetap di Yogyakarta, Mantap Pindah Pasca Pandemi Covid-19 Berakhir?
Instagram/zaskiadyamecca
Selebriti

Zaskia Adya Mecca mempertimbangkan segala hal sebelum memutuskan untuk menetap di Yogyakarta bersama suami dan anak-anaknya. Diakui, Zaskia memang lebih bahagia di sana ketimbang di Jakarta.

WowKeren - Beberapa waktu lalu Zaskia Adya Mecca meninggalkan Jakarta dan tinggal di Jogja bersama sang suami, Hanung Bramantyo serta anak-anak mereka. Kini, Zaskia memutuskan akan menetap di sana.

"Jadi, kayaknya aku memutuskan untuk pindah ke Jogja gitu," kata Zaskia di channel YouTube The Bramantyo yang dibagikan pada Kamis (24/9). "Sampai kapan? Penginnya for good."

Namun Zaskia ternyata belum membulatkan keputusannya sampai kapan tinggal di Jogja. Aktris berusia 33 tahun ini mengungkap akan tetap tinggal di Jogja selama pandemi Covid-19 belum berakhir dan anak-anaknya masih sekolah dari rumah.

"Cuma, kan, masih ada mama, masih ada kakak dan adikku di Jakarta, dan sekolah anak-anak. Jadi, sampai keputusan pemerintah suruh anak-anak sekolah lagi bisa masuk, aku akan stay di Jogja," sambung Zaskia. "Sebenarnya, sih, pengin pindah ke sini. Cuma, yang masih berat cuma sekolah anak-anak."

Selain sekolah anak-anaknya, Zaskia mempertimbangkan beberapa hal penting sebelum memutuskan untuk menetap di Jogja. Salah satunya jauh dari orangtua dan saudara kandung.

"Tapi, di luar itu belum menemukan minusnya di Jogja. Secara udara, anak enggak pernah sakit di sini. Kemarin paling Aba (anak ketiga) kumat sinusnya doang bentar. Asma enggak ada yang kumat," jelas Zaskia. "Semua yang kubutuhin ada di Jogja. Nyaman, nyaman banget."


Ibu dengan 5 orang anak ini mengaku memang begitu bahagia tinggal di Jogja. Bahkan Zaskia mengaku lebih bahagia tinggal di sana ketimbang di Jakarta.

"Kalau ditanya bahagia enggak di Jogja, jauh lebih bahagia dibanding aku di Jakarta. Aku bisa menikmati hidup di sini," ungkap Zaskia. "Di Jakarta, bangun pagi tiba-tiba udah malam lagi. Enggak tahu kenapa, kayaknya banyak tuntutan pekerjaan, aktivitas, gitu. Di Jakarta terlalu banyak pressure yang aku enggak tahu dari mana, dari diri sendiri, orang lain, atau pekerjaan."

Zaskia menceritakan kehidupannya di Jakarta yang begitu sibuk. Berbeda saat tinggal di Jogja, kehidupannya menjadi lebih santai dihabiskan bersama suami dan anak-anaknya.

"Tapi, di Jogja ini benar-benar nikmat banget. Aku jadi punya waktu sama anak-anak," sambung Zaskia. "Aku enggak ada ngoyo hidup itu kayak pengin ngejar ini, harus dapat kayak gini, harus lakuin A, B, C, D. Bangun tidur benar-benar bisa nikmatin ini pagi hari, ini siang hari, ini sore hari."

"Dan aku punya waktu juga sama Mas Hanung. Mas Hanung kalau di Jakarta nemplak-nemploknya susah banget, habis waktu dia di jalan," ucap Zaskia. "Kalau di Jakarta, kita bawaannya kencang masing-masing, kayak ngegas, bawaannya bete, sebel. Tapi, di sini hubunganku sama Mas Hanung jauh lebih baik karena kita enggak ada yang stres."

Zaskia kembali menegaskan memang benar-benar ingin pindah dari Jakarta dan menetap di Jogja. Namun kakak dari Haykal Kamil ini akan memutuskan untuk menetap selamanya di sana ketika pandemi Covid-19 berakhir.

"Jadi, kalau ditanya aku mau pindah ke Jogja, yes, aku pengin banget pindah ke Jogja," kata Zaskia. "Toh, Jakarta ke Jogja cuma tujuh jam perjalanan mobil. Alhamdulillah, keluarga juga bisa bolak-balik. Kalau enggak aku yang ke Jakarta, keluarga ke sini."

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru