RI Tinggalkan 'Kepala 4' dan Laporkan 3.622 Kasus Corona Baru, Tanda Wabah Mulai Terkendali?
Nasional

Pekan lalu Indonesia mencatatkan 4 ribu kasus baru berturut-turut setiap harinya. Namun sejak Minggu (4/10) berkurang ke 'kepala 3', diikuti Senin (5/10) hari ini dengan 3.622 kasus baru.

WowKeren - Pekan lalu Indonesia menghadapi 4 ribuan kasus Corona setiap harinya. Situasi ini sempat membuat publik khawatir dengan potensi lonjakan kasus positif yang jauh lebih besar.

Namun sejak Minggu (4/10) kemarin terjadi penurunan dari "kepala 4" menjadi 3 ribuan kasus. Dan hari ini, Senin (5/10), Indonesia "hanya" melaporkan 3.622 kasus positif COVID-19, bahkan selisih ratusan kasus lebih sedikit ketimbang hari Minggu kemarin.

RI Tinggalkan \'Kepala 4\' dan Laporkan 3.622 Kasus Corona Baru, Tanda Wabah Mulai Terkendali?

Twitter/BNPB

Dengan demikian, ada 307.120 kasus positif COVID-19 yang terkonfirmasi di Indonesia sejak Maret 2020 silam. Angka ini pun membuat Indonesia saat ini berada di urutan ke-22 dunia dari segi jumlah kasus positif terbanyak.

Lantas apakah ini pertanda bahwa wabah COVID-19 sudah mulai terkendali? Belum ada jawaban pasti soal ini, seperti yang pernah disampaikan oleh Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan COVID-19, Prof Wiku Adisasmito.

"Kalau ditanya kapan angkanya akan tertinggi dan turun (mencapai puncak pandemi), semua tergantung kita sendiri," kata Wiku, Kamis (1/10). "Angka ini akan turun saat perilaku masyarakat kompak menjalankan protokol kesehatan."


RI Tinggalkan \'Kepala 4\' dan Laporkan 3.622 Kasus Corona Baru, Tanda Wabah Mulai Terkendali?-2

Twitter/BNPB

Namun bila merujuk pada pola pemeriksaan di Indonesia, selalu terjadi penurunan jumlah kasus positif ketika awal pekan, yakni hari Senin. Sebab masih banyak fasilitas laboratorium yang tutup ketika akhir pekan, meski situasi ini sudah mulai diatasi oleh pemerintah.

Di sisi lain, DKI Jakarta masih menjadi "penyumbang" terbesar dengan 1.072 kasus positif, diikuti Jawa Barat dengan 503 kasus dan Jawa Tengah dengan 365 kasus. Namun pada saat yang sama, DKI Jakarta serta Jabar menjadi "juara 1" dan "runner up" kasus sembuh terbanyak se-Indonesia.

RI Tinggalkan \'Kepala 4\' dan Laporkan 3.622 Kasus Corona Baru, Tanda Wabah Mulai Terkendali?-3

Twitter/BNPB

Ibu Kota melaporkan 984 kasus sembuh, diikuti Jabar dengan 790, dan Jawa Timur dengan 285 kasus. Sehingga ada 4.140 kasus sembuh yang dikonfirmasi pada Senin hari ini, dengan total kumulatifnya 232.593 pasien sembuh.

Sedangkan ada 102 pasien meninggal, dengan Jatim menjadi "penyumbang" terbesar sebanyak 22 jiwa. Dengan demikian total 11.253 pasien sudah meregang nyawa akibat terinfeksi virus SARS-CoV-2.

(wk/elva)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru