Kostum Perawat Jennie BLACKPINK di MV 'Lovesick Girls' Dikritik, Begini Tanggapan YG
Musik

Selasa (6/10), YG Entertainment merilis pernyataan resmi sebagai tanggapan. Agensi tersebut menyatakan bahwa tak ada niatan buruk dari mereka dengan menampilkan adegan yang dimaksud.

WowKeren - YG Entertainment menerima kritikan dari Serikat Pekerja Kesehatan Medis Korea atas seragam perawat yang ditampilkan di video musik BLACKPINK (Black Pink) yang berjudul "Lovesick Girls". Menanggapi kritikan tersebut, agensi yang juga menaungi iKON itu angkat bicara.

Pada Senin (5/10), Serikat Pekerja Kesehatan dan Medis Korea mengungkapkan pernyataan bahwa penggambaran seorang perawat dalam video musik berkontribusi pada stereotip yang menyimpang tentang perawat. Mereka pun meminta YG Entertainment untuk mengambil tindakan yang sesuai.

Hari ini, Selasa (6/10), YG Entertainment merilis pernyataan resmi sebagai tanggapan. Agensi tersebut menyatakan bahwa tak ada niatan buruk dari mereka dengan menampilkan adegan di mana Jennie mengenakan kostum perawat. Berikut ini isi pernyaan YG Entertainment:

Kostum Perawat Jennie BLACKPINK di MV \'Lovesick Girls\' Dikritik, Begini Tanggapan YG

Source: Official YG Entertainment


"Pertama, kami mengungkapkan rasa hormat yang dalam kepada perawat yang selalu berada di sisi pasien dan berjuang di garis depan.

'Lovesick Girls' adalah sebuah lagu yang menimbulkan pertanyaan mengapa kita terus menemukan cinta ketika kita terluka olehnya sambil juga menyampaikan pesan yang penuh harapan. Dalam video musik 'Lovesick Girls', adegan dengan perawat dan pasien mencerminkan lirik, 'Tidak ada dokter yang bisa membantu saat aku mabuk cinta.'

Tidak ada niat khusus untuk itu. Tetapi kami prihatin tentang pandangan yang menyimpang.

Kami meminta Anda untuk menganggap video musik sebagai genre seni independen, dan kami akan sangat menghargai jika Anda dapat memahami bahwa setiap adegan dibuat dengan tujuan yang tidak lain selain untuk mengekspresikan musiknya. Tim produksi saat ini sedang mempertimbangkan dan mendiskusikan apakah adegan tersebut harus diedit."

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait