Fans Protes Minta Tim Produksi 'Youth' Tak Gunakan Nama Member BTS
Naver
TV

'Youth' bakal digarap oleh penulis naskah drama 'The Light in Your Eyes' dan 'Weightlifting Fairy Kim Bok-Joo'. Drama ini rencananya tayang pada 2021 mendatang.

WowKeren - Drama "Youth" yang sebelumnya berjudul "Blue Sky" telah resmi mengumumkan ketujuh pemain utama. Drama ini cukup dinantikan mengingat kisahnya diadaptasi dari member BTS (Bangtan Boys).

"Youth" akan menampilkan pertumbuhan tujuh anak laki-laki yang awalnya berada dalam situasi genting, berubah menjadi orang yang berharga melalui simpati dan rahasia pribadi mereka.

Dalam "Youth", Seo Ji Hoon yang akan memainkan peran Jin, No Jong Hyun berperan sebagai Suga, Ahn Ji Ho akan memainkan peran J-Hope, Seo Young Ju akan berperan sebagai RM (Rap Monster).

Selanjutnya Kim Yoon Woo akan memainkan peran Jimin BTS, Jung Woo Jin akan memainkan peran V. Terakhir adalah Jeon Jin Seo akan memainkan peran sebagai Jungkook.

"Ini adalah karya yang menangkap realitas dari tujuh anak laki-laki dengan cara yang nyata tapi menyenangkan dan juga menunjukkan kompleksitas dengan psikologi. Mampu memahami karakter, memiliki kemampuan akting dan memiliki chemistry antar karakter yang berbeda adalah hal terpenting bagi kami. Kami melengkapi jajaran aktor muda dan pemula dengan visual segar yang akan memaksimalkan pesona masing-masing karakter. Nantikan sinergi itu," ujar tim produksi "Youth".


Namun segera setelah pengumuman resmi para pemain "Youth" ini, fans setia BTS langsung mengajukan protes. Mereka mengaku tak masalah dengan drama ini namun meminta tim produksi untuk tidak menggunakan nama member BTS.

"Aku tidak punya masalah dengan drama ini tapi apa-apaan yang kalian pikirkan dengan menggunakan nama mereka dalam drama fiksi? Kalian hanya membuat masalah besar. Gunakan otak kalian untuk berpikir bukan pantat @BigHitEnt. Tolong hargai BTS dan juga aktor," tulis akun @MINELIGHT_.

"Big Hit tidak punya hak atas nama lahir member grup! Sungguh merusak mental dan tidak bertanggung jawab menggunakan nama asli mereka dalam drama dengan cerita fiksi! Bukankah ini tidak masuk akal? @bts_bighit @BigHitEnt," ungkap akun @AllMyLove2Hobi.

"Drama baru BTS yang berisi topik sensitif dan bermasalah ini akan menggunakan nama asli BTS. Kami mendesak @BigHitEnt untuk mengubahnya menjadi fiktif, karena bisa menyebabkan kesalahpahaman dengan publik yang tidak mengetahui sifat konten dan masalah dengan imej cowok-cowok ini," tulis akun @naaadmd.

Sementara itu, naskah "Youth" bakal digarap oleh Kim Soo Jin yang sebelumnya mengerjakan "The Light in Your Eyes" dan "Weightlifting Fairy Kim Bok-Joo". Drama ini rencananya tayang pada 2021 mendatang.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel