Tuntut Pembebasan Habib Rizieq, FPI Bakal Gelar Aksi 1812 di Istana
Nasional

FPI akan melakukan aksi unjuk rasa di depan Istana Negara, Jakarta, pada Jumat (18/12) besok. Aksi tersebut untuk menuntut pengusutan 6 laskar FPI yang tewas ditembak dan meminta pembebasan Habib Rizieq.

WowKeren - Front Pembela Islam (FPI) akan melakukan aksi unjuk rasa di depan Istana Negara, Jakarta, pada Jumat (18/12) besok. Aksi tersebut digelar untuk menuntut pengusutan 6 laskar FPI yang tewas ditembak serta meminta pembebasan Habib Rizieq Shihab (HRS).

"InsyaAllah," ujar jubir FPI Slamet Ma'arif dilansir dari Detikcom, Rabu (16/12). Selain itu, Wakil Sekjen PA 212, Novel Bamukmin, juga membenarkan adanya rencana unjuk rasa itu.

Novel belum bisa memastikan berapa banyak massa yang akan terlibat. Novel menyebut pihaknya sudah melayangkan surat pemberitahuan ke pihak kepolisian. "Surat pemberitahuan aksi sudah disampaikan," tutur Novel.

Meski begitu, dari pihak kepolisian sendiri masih belum buka suara menanggapi wacana aksi FPI tersebut. Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus bahkan masih bungkam terkait aksi yang bertajuk 'Aksi 1812 bersama anak NKRI' itu.


Seperti yang diketahui, selain penangkapan Rizieq, kasus penembakan terhadap 6 pengawal Rizieq tengah menjadi sorotan masyarakat. Tak sedikit yang menilai Presiden Joko Widodo alias Jokowi seharusnya berinisiatif membentuk tim pencari fakta.

Pasalnya, 6 korban tewas tersebut merupakan warga sipil. Jokowi harusnya bisa mengusut kasus ini secara tuntas. Dengan membentuk tim pencari fakta maka diharapkan bisa menguak kebenaran terkait siapa saja yang terlibat dalam peristiwa itu dan mengapa bisa terjadi.

Sebelumnya, desakan untuk membebaskan Habib Rizieq sempat bergema di sejumlah wilayah di Jawa Barat. Ratusan pendukung pendukung Rizieq di sejumlah daerah seperti Garut, Cianjur dan Tasikmalaya kompak mendatangi kantor polisi untuk menyerukan pembebasan Rizieq.

Dalam aksi itu massa yang datang membawa sejumlah poster yang berisi tuntutan seperti di antaranya meminta Habib Rizieq Shihab dibebaskan tanpa syarat serta seruan protes 6 Laskar FPI bukanlah perampok. Tak hanya itu, perwakilan massa yang tergabung dalam ustaz Cianjur Selatan menyebutkan siap untuk menggantikan Habib Rizieq Sihab di penjara.

(wk/nidy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait