Jumlah Kasus Positif Corona di DKI Melesat Naik, RSD Wisma Atlet Tambah Tower Baru
Nasional

Seiring dengan lonjakan kasus positif Corona di DKI Jakarta, RSD Wisma Atlet memutuskan untuk membuka tower baru dan menambah kapasitas tempat tidur. Berikut penjelasan lengkapnya.

WowKeren - Seiring dengan lonjakan kasus positif Corona di wilayah ibu kota, empat tower yang digunakan untuk merawat pasien di Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet hampir kehabisan kapasitas tempat tidur. Akibatnya, pihak yang terkait memutuskan untuk membuka tower baru bagi pasien di masa mendatang.

Selama ini, pasien positif COVID-19 di RSD Wisma Atlet dirawat di tower 4,5,6 dan 7 yang memiliki 5.999 tempat tidur. Karena pasien terus berdatangan, sebanyak 4.441 tempat tidur dari jumlah tersebut telah digunakan.

Dengan demikian, tempat tidur yang tersisa hanya cukup untuk menampung 1.223 pasien saja. Padahal, per Kamis (21/1) pagi tadi sudah ada 348 pasien yang baru memasuki RSD Wisma Atlet. Bahkan tower 5 telah mencapai batas maksimum dan hanya menyisakan 26 tempat tidur saja.

Situasi ini tentu cukup mengkhawatirkan, mengingat lonjakan kasus positif COVID-19 di DKI Jakarta terus mengalami peningkatan. Karena itulah pihak RSD Wisma Atlet tengah bersiap menyiapkan tower baru untuk mengantisipasi lonjakan pasien.


Hal ini sebagaimana yang disampaikan oleh Letkol Laut Muhammad Arifin selaku Komandan Lapangan RSD Wisma Atlet. "Antisipasinya tower 9 kan sudah siap menerima pasien dengan gejala ringan saat nanti di sini sudah penuh. Bisa menampung 1.700 pasien di sana," kata Arifin seperti dilansir dari CNNIndonesia pada Kamis (21/1).

Senada dengan Arifin, Penanggung jawab RSD Wisma Atlet Kepala Staf Kodam Jaya Brigjen TNI M Saleh Mustafa, juga mengutarakan kesiapannya untuk menambah tower baru. "Masih ada bed di tower 4, 6 dan 7, cadangan tower 9," jelasnya.

Sementara itu, kasus positif harian di DKI Jakarta terus mencatat rekor tertinggi dalam beberapa waktu terakhir. Pada Rabu (20/1) kemarin, wilayah ibu kota mencatat kasus positif baru hingga 3.786 kasus. Angka ini melampaui rekor sebelumnya yakni 3.536 kasus yang tercatat pada Sabtu (16/1).

Dengan penambahan tersebut, jumlah kasus positif Corona di Jakarta per Rabu (20/1) adalah 236.075 kasus. Adapun rinciannya adalah 210.983 orang telah dinyatakan sembuh, 21.224 tengah dirawat di rumah sakit dan 3.868 lainnya meninggal dunia.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait