Hairstylist BLACKPINK Beber Fakta Mengejutkan di Balik Rambut Pirang Ikonik Rose
Vogue Taiwan
Selebriti

Penata rambut BLACKPINK, Cha Cha, mengungkapkan beberapa fakta menarik di balik gaya dan warna rambut Jennie dan kawan-kawan dalam video baru oleh Sunbae TV.

WowKeren - Dalam video baru oleh Sunbae TV, penata rambut BLACKPINK (Black Pink), Cha Cha, mengungkapkan beberapa fakta menarik di balik gaya dan warna rambut para member grup besutan YG Entertainment tersebut.

Pertama-tama, Cha Cha mengungkapkan bahwa Jisoo biasanya memiliki rambut hitam. Sekarang karena ia sedang syuting drama, ia menjaga penampilannya tetap natural.

Ia juga berbagi bahwa warna rambut yang berbeda dapat menghasilkan warna kulit yang berbeda dan penting untuk memilih warna yang tepat untuk mendapatkan kombinasi yang bagus.

Jennie biasanya berpegang pada warna abu-abu gelapnya yang membutuhkan sedikit perawatan dengan sentuhan bulanan. "Jennie telah memakai warna abu, warna gelap selama beberapa tahun terakhir," ungkapnya.

Cha Cha juga mengungkapkan bahwa untuk mendapatkan pemutihan seperti rambut ikonik Lisa, kamu harus mencoba menunggu dua hari setelah mandi saat melakukan pemutihan untuk menghindari kerusakan.


Rambut pirang ikonik Rose di sisi lain membutuhkan lebih banyak pekerjaan. "Kadang-kadang dia datang tiga kali seminggu untuk memutihkan rambutnya," ungkapnya.

Fakta ini cukup mengejutkan mengingat rasa panas di kulit kepala yang ditimbulkan oleh proses pemutihan rambut atau bleaching. Rambut yang sering dibleaching juga rentan mengalami kerusakan.

Namun sebelumnya Rose pernah mengungkapkan bahwa ia menghindari styling berlebihan agar rambutnya tidak rusak, karena terlalu sering dibleaching. Itulah sebabnya ia selalu tampil dengan rambut lurus.

Menurut Cha Cha, selebritis memang berkomitmen jika menyangkut perawatan rambut. Mereka seringkali harus bangun sangat pagi untuk menghindari kesibukan sehari-hari.

"Selebriti datang lebih banyak pada hari kerja daripada akhir pekan. Terutama di pagi hari, kebanyakan saat fajar," ujarnya.

Sementara itu, BLACKPINK terakhir kali comeback tahun lalu dengan album penuh bertajuk "THE ALBUM". Saat ini para member sibuk dengan kegiatan individu masing-masing.

(wk/chus)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru