Tamara Bleszynski Bagi-bagi Sembako Saat PPKM, Pernyataan Siap Dipenjara Picu Reaksi Haru
Twitter
Selebriti

Tamara Bleszynski terang-terangan mengaku rela dipenjara asal bisa membantu masyarakt kecil di tengah situasi sulit saat ini. Tak lupa Tamara menyelipkan sindiran-sindiran menohok untuk pemerintah.

WowKeren - Tamara Bleszynski termasuk selebriti Tanah Air yang cukup vokal menyuarakan pendapatnya terkait kepentingan masyarakat. Termasuk di tengah kondisi darurat PPKM saat ini. Di mana kebijakan tersebut berdampak besar pada ekonomi masyarakat, khususnya rakyat kecil.

Merasa prihatin dengan keadaan masyarakat, ibu dua anak itu pun berinisiatif untuk memberikan bantuan. Lewat unggahan di Instagram, Tamara mengumumkan akan membagikan bingkisan makanan kepada masyarakat. Perempuan 46 tahun ini bahkan tak masalah dengan risiko yang akan ditanggungnya mengingat saat ini sedang PPKM darurat.

"Aku rela dipenjara karena menyebar atau berbagi pangan. Hidup, cuma sekali," kata Tamara Bleszynski, Minggu (18/7). "Berbagi gratis 10 Bingkisan pangan sederhana berisi: Beras, minyak dan telur; Senin 19 juli sampai dengan Rabu di @tehmanisbali Pukul 12:00."

Keputusan Tamara hanya memberikan sepuluh paket sembako setiap harinya bukan tanpa alasan. "Mengapa hanya 10 per hari? Karena pada saat ini hanya ini yang kumampu, dan itu juga sudah dibantu teman-temanku dan anakku," bebernya. "Terima kasih yah anakku dan sahabat-sahabatku sayang."


Tak hanya itu, ia juga berupaya menghindari kerumunan. Tamara Bleszynski berharap masyarakat nantinya tetap menaati protokol kesehatan yang berlaku. Tak lupa ia tetap menyelipkan sindiran menohok untuk pemerintah.

"Tapi mengapa cuma 10 per hari? Biar kamu nggak berkerumun dan kita tetap bisa berbagi secara sehat dan sesuai Prokes," ujar Tamara. "Tapi kenapa tetap di permasalahkan? Wandaaaa? Mungkin bagi mereka reka, berbagi juga harus dikondisikan atau terkondisikan pada tempat yang mereka rujuk rujak. Whatever lah."

Di unggahan lainnya, Tamara lagi-lagi menuliskan sindiran. Ia berharap semua orang tetap bisa saling membantu di masa-masa sulit saat ini. Kata Tamara, aturan pemerintah pakai masker seyogyanya untuk menutup mulut bukannya hati.

"Masker perlu dipakai utk menutup mulut dan hidungmu…tapi bukan utk menutup HatiMu ❤️~ TBlz," tulis Tamara, Senin (19/7). "Tetap Semangat berbagi Pangan yahhh di tempatmu dan sekitar."

Tak ayal unggahan Tamara ini menuai reaksi dari netizen. Mereka cukup terharu dengan niat baik Tamara membantu masyarakat kecil, sampai-sampai tak ambil pusing soal risiko yang akan ia dapat.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait