Honorer Cemas Hasil Seleksi Administrasi PPPK Belum Muncul, BKN Ingatkan Hal Ini
Nasional
Seleksi CPNS dan PPPK 2021

BKN mengingatkan 2 metode untuk mengecek hasil Seleksi Administrasi, yakni di SSCASN dan kanal informasi instansi. Namun pelamar PPPK Guru mengaku belum mendapat hasilnya sampai Selasa (3/8).

WowKeren - Hasil Seleksi Administrasi rekrutmen Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) 2021 diumumkan mulai Senin (2/8) sampai Selasa (3/8). CASN 2021 sendiri meliputi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), serta Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Guru dan non-Guru.

Namun memasuki hari kedua, beberapa instansi ternyata belum mengumumkan hasil seleksinya, termasuk untuk formasi PPPK Guru. Para guru honorer yang banyak melamar di formasi PPPK ini pun mengaku harap-harap cemas karena sampai Selasa pagi ini hasil seleksi administrasi mereka belum muncul juga di SSCASN.

Kecemasan ini pun disuarakan oleh Ketua Forum Guru Honorer Bersertifikasi Sekolah Negeri (FGHBSN) Nasional, Rizki Safari Rakhmat. Karena itulah, Rizki berharap agar Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi yang menaungi formasi yang mereka lamar bisa segera memberi kepastian soal hasil verifikasi data tersebut.

"Kami mohon Kemendikbudristek merilis pengumuman pastinya kapan. Jangan bikin kami sepanjang hari memantau portal SSCASN," tutur Rizki kepada JPNN, Selasa (3/8).


Apabila memang diundur, Rizki berharap bisa diberi kepastian oleh Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) CASN 2021. Sebab saat ini banyak rekan sejawat Rizki yang sudah sangat cemas karena formasi untuk CPNS dan PPPK non-Guru sudah mulai ada pengumuman sejak Senin kemarin.

Perihal pengumuman Seleksi Administrasi ini pun sudah pernah disinggung Badan Kepegawaian Negara (BKN) dalam postingan di Instagram-nya. BKN mengumumkan dua metode untuk memeriksa hasil Seleksi Administrasi, yakni di situs resmi SSCASN (https://sscasn.bkn.go.id/login) atau di kanal informasi instansi yang dilamar.

"Namun perlu diingat pengumuman tersebut dapat diakses setelah instansi selesai memverifikasi keseluruhan berkas pelamar," sambung BKN di caption unggahannya. "So… apabila hasil seleksi administrasi instansi yang kalian lamar belum tayang, berarti proses verifikasi masih berlangsung. Semangat bersabar."

Perihal verifikasi data ini, disebutkan BKN, adalah kewenangan di masing-masing instansi. "Mari dukung Tim Verifikasi Instansi menyelesaikan proses ini dengan baik karena tahapan ini membutuhkan kecermatan dan ketelitian," pungkas BKN.

(wk/elva)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait