Jungkook BTS Dibahas di Drama Gay 'Peach Of Time'
Naver
TV

'Peach of Time' sempat viral di Twitter dan menarik perhatian publik. Pasalnya drama ini merupakan drama gay pertama yang dibintangi oleh aktor Korea Selatan dan Thailand.

WowKeren - Ketika berbicara tentang standar cowok idaman, tidak dapat disangkal bahwa kebanyakan akan menyebutkan nama idol K-Pop. Secara khusus, Jungkook BTS (Bangtan Boys) telah mendapatkan perhatian di seluruh dunia karena ketampanan, karisma, dan bakatnya yang mempesona.

Bahkan nama maknae BTS ini kerap disebutkan di berbagai drama Korea. Salah satunya dalam drama gay bertajuk "Peach of Time" yang dibintangi oleh Choi Jae Hyun, Jimmy Karn Kritsanaphan, dan Ahn Da Bi.

"Peach of Time" mengikuti dua pemeran utama dalam perjalanan cinta, persahabatan, dan kesengsaraan tumbuh dewasa. Drma ini menceritakan sosok pemuda asal Thailand berusia 22 tahun bernama Peach (Jimmy) yang memutuskan untuk pergi ke Korea Selatan demi menemui teman onlinenya yang bernama Yoon Oh (Choi Jae Hyun).

Dalam salah satu adegan, karakter Shin Ji (Ahn Da Bi) tampak sedang melayani beberapa anak laki-laki di truk kopinya ketika mereka meminta nomor teleponnya. "Bisakah kamu memberiku nomormu? Aku akan membelikanmu kopi setiap hari," rayu seorang anak.


Namun ketika Shin Ji menolaknya, ketiga anak itu bertanya bagaimana tipe pria idamannya. Tak disangka, cewek cantik memberikan deskripsi terperinci tipe pria idamannya yang merujuk pada Jungkook.

"Seseorang yang mudah, kaya, besar, tampan, tinggi dan berotot," ujar Shin Ji. "Mana ada cowok seperti itu," sahut seorang anak lak-laki. "Ada. Jungkook BTS sesuai dengan kriteria itu," sahut Shin Ji. "Wah nuna, standarmu terlalu tinggi. Bermimpilah," balas salah satu di antara mereka.

Di sisi lain, "Peach of Time" sempat viral di Twitter dan menarik perhatian publik. Pasalnya drama ini merupakan drama boys love (BL) atau gay pertama yang dibintangi oleh aktor Korea Selatan dan Thailand.

Sementara itu, "Peach of Time" disutradarai oleh Jang Eui Soon ini tayang sejak 30 Agustus 2021 lalu. Drama ini ditulis oleh Yang Joo Hyun dan memiliki total 10 episode dengan durasi 30 menit. Jangan sampai ketinggalan menyaksikan ya.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru