Dukung Kesuksesan PON XX Papua, Pangdam XVII/Cendrawasih Berkomitmen Dalam Pengamanan
https://kodam17cenderawasih-tniad.mil.id/
Nasional

PON XX Papua Tahun 2021 sebentar lagi akan digelar. Segala persiapan pun telah dimatangkan, termasuk juga dengan pengamanan, baik sebelum hingga acara berakhir.

WowKeren - Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua sudah siap digelar pada 2 Oktober hingga 15 Oktober mendatang. Segala persiapan juga telah digodok matang-matang. Mengingat digelar di tengah pandemi COVID-19, tidak lupa juga mempersiapkan protokol kesehatan (prokes) secara matang.

Selain itu, aparat keamanan pun juga terlibat dalam persiapan pelaksanaan PON XX tersebut. Panglima Kodam XVII/Cendrawasih Mayjen TNI Ignatius Yogo Triyono menggelar rapat kesiapan dalam rangka mendukung kesuksesan PON XX Papua tahun 2021. Rapat ini digelar secara langsung di Makodam XVII/Cendrawasih, Jayapura, dan disiarkan secara virtual.

Selain diikuti oleh pejabat Kodam XVII/Cendrawasih, rapat kesiapan PON XX itu diketahui juga dihadiri oleh Danrem 173/PVB Biak dan Danrem 174/ATW Merauke yang dilakukan melalui video conference. Saat membuka rapat, Ignatius menyampaikan bahwa Kodam XVII/Cendrawasih mempunya peran kesuksesan dalam pelaksanaan PON XX di Provinsi Papua.

"Dalam penyelenggaraan PON XX, kita harus benar-benar mendukung secara komprehensif dan utuh agar mulai dari acara pembukaan sampai dengan penutupan dapat berjalan dengan lancar, aman, dan sukses," terang Ignatius dalam situs web resmi TNI, Jumat (24/9).


Kemudian, Ignatius menerangakan sejumlah upaya dalam mendukung kesuksesan pelaksanaan PON XX Papua 2021. Menurutnya, Kodam XVII/Cendrawasih mendapat tugas penting di antaranya adalah dalam pengamanan PON, pengamanan VVIP, kesehatan, akomodasi, transportasi serta kirab api PON.

Seperti yang diketahui, PON XX Papua ini bakal digelar di tengah pandemi COVID-19. Maka dari itu, ada sejumlah aturan yang disesuaikan dengan penanganan COVID-19, seperti menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

Maka dari itu, pemerintah memutuskan untuk mengatur kapasitas penonton yang boleh hadir secara langsung di stadion hanya 25 persen. Hal ini disampaikan oleh Sekretaris Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Gatot S Dewa Broto.

Gatot menerangkan bahwa jumlah tersebut sudah merupakan anggota ofisial, tenaga kesehatan, petugas pertandingan, dan juga media. Sebagai informasi, pembukaan PON XX Papua Tahun 2021 itu bakal digelar di Stadion Lukas Enembe dan di Jembatan Merah di atas Teluk Youtefa.

(wk/tiar)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait