Bantah Buang Anak, Ely Sugigi Beberkan Kisah Nyesek Si Putri Sulung Menyesal Punya Ibu Sepertinya
Instagram/ellysugigi_real_
Selebriti

Ely Sugigi menceritakan tentang putri sulungnya bernama Fitria yang dititipkan pada saudara. Kini Fitria berusia 27 tahun dan menyesal punya ibu seperti Ely Sugigi.

WowKeren - Ely Sugigi menceritakan tentang tentang putri pertamanya yang bernama Fitria. Dikisahkan saat itu Ely menitipkan Fitria yang baru berusia 15 hari pada saudaranya.

Ely menceritakan saat itu terpaksa menitipkan Fitria karena hidup dalam kemiskinan. Walau begitu, perempuan 49 tahun ini membantah telah membuang putrinya.

"Dari satu suami punya anak tiga sebenarnya, yang pertama itu Fitria umur 27 tahun dia udah ku kasih ke saudara," cerita Ely Sugigi saat jadi bintang tamu "Pagi-Pagi Ambyar" pada Jumat (24/9). "Dulu aku hidup miskin tapi aku bukan buang anak, hidup aku susah, miskin banget untuk makan aja susah, pas melahirkan ada orang butuh anak, aku tidak ngejual anak."

Saat itu ada dua orang yang ingin mengambil anak Ely. Namun Ely memilih untuk merawat Fitria lebih dulu selama 15 hari dan diberi uang Rp 500 ribu.

"Ada dua pilihan, ada dua orang mau ambil anakku, lahiran diambil enggak usah lihat ibunya, enggak usah disusui, dikasih uang Rp250 juta saat itu, aku enggak mau pilih itu," sambung Ely Sugigi. "Aku maunya 15 hari baru aku kasihin, aku susuin dulu, dikasih uang Rp500 ribu."


Terpisah selama 25 tahun, Ely mengatakan sang putri sempat bilang menyesal punya ibu sepertinya. Ia menceritakan hal tersebut diucapkan Fitria ketika bertemu dengannya sekitar 2 tahun lalu. Ely juga mengatakan Fitria punya paras cantik dan kulit yang putih.

"Dia membenci aku saat ketemu sama Irfan Sebastian aku dianterin cari anakku, aku cari di hari ulang tahun itu dua tahun lalu, ternyata wajahnya cantik banget, putih bersih," lanjut Ely Sugigi. "Dan dia ngomong 'aku nyesal punya ibu kayak kamu yang eksis di akun gosip, yang banyak masalah, kenapa aku dibuang waktu aku kecil'."

Saat ini Fitria sudah berusia 27 tahun dan punya kehidupan yang sukses. Ely pun lega karena sang putri telah menyelesaikan pendidikan S2.

"Kalau aku tidak membuang dia saat itu, mungkin kehidupannya tidak seperti ini, sekarang dia sudah punya rumah, punya mobil, udah kuliah S2," lanjut Ely Sugigi. "Aku bukan ngebuang karena hidup aku susah banget, aku kerja jadi pembantu, aku enggak cukup hidupnya."

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru