PON XX Papua Digelar Oktober, Menhub Tinjau Infrastruktur Di Jayapura-Merauke
Instagram/budikaryas
Nasional

PON XX Papua bakal digelar pada 2 hingga 15 Oktober 2021, segala persiapan juga tengah dimatangkan. Menhub pun juga meninjau perkembangan pembangunan infrastruktur di Papua.

WowKeren - Pekan Olahraga Nasional (PON) XX bakal digelar di Papua pada 2 hingga 15 Oktober 2021. Seperti yang diketahui, PON ini bakal digelar di tengah masa pandemi COVID-19. Maka dari itu, sejumlah persiapan, termasuk protokol kesehatan semakin dimatangkan.

Mengingat PON XX bakal digelar dalam waktu dekat, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi meninjau sejumlah sarana dan prasarana infrastruktur transportasi di Jayapura dan Merauke. Adapun tujuan dari peninjauan tersebut untuk memastikan semua telah dipersiapkan dengan matang, serta demi melancarkan penyelenggaraan PON XX dan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVI di Papua.

"Kami banyak membangun infrastruktur transportasi di Papua untuk mendukung kegiatan PON dan Peparnas," terang Budi dalam siaran pers, Sabtu (25/9). "Dan kamu pastikan ini semua telah berjalan dengan baik."

Lebih lanjut, Budi menerangkan bahwa Kemenhub bersama stakeholder terkait di sektor transportasi telah mempersiapkan sejumlah infrastruktur, baik sarana maupun prasarana transportasi untuk moda transportasi darat, laut, dan udara. Ia pun menjelaskan secara detail mengenai transportasi tersebut.


Pada sektor darat, kata Budi, Kemenhub telah mempersiapkan 428 unit bus ke tiga titik penyelenggaraan PON XX yakni Jayapura, Timika, dan Merauke. Kemudian, pihaknya juga menyediakan 515 awak bis, 261 orang di antaranya merupakan pengemudi yang direkrut dari penduduk Papua.

Kemudian, Budi menyebut langkah untuk merekrut penduduk Papua itu sebagai bentuk pemberdayaan masyarakat asli Papua dan bisa membuka lapangan pekerjaan. Selama PON XX berlangsung, para bus tersebut akan beroperasi pada pukul 06.00 hingga 22.00 WIT (04.00-20.00 WIB). Bus ini diperuntukkan bagi mobilitas atlet dan official, serta untuk menjemput kontingen dari Bandara Sentani.

"Untuk mendukung penyelenggaraan Peparnas XVI di Papua yang diselenggarakan sesudah PON XX, sebanyak 160 unit bus bantuan tersebut akan dimodifikasi dengan membuat ramp on/off dengan kemiringan yang sesuai," beber Budi. "Untuk digunakan para atlet Peparnas yang menggunakan kursi roda."

Selain bus, Kemenhub juga telah membangun sejumlah infrastruktur yakni dermaga dan dua unit bus air yang bakal dioperasikan di Danau Sentani. Kemudian juga membangun Terminal Tipe A Entrop Kota Jayapura dan Area Traffic Control System (ATCS) di Kota Jayapura.

Di sektor laut, tambah Budi, sebanyak lima kapal Pelni telah disiapkan untuk mengangkut kebutuhan penyelenggaraan PON XX. Sektor udara, menyiapkan 4 bandara yakni Bandara Sentani, Jayapura, Bandara Mozes Kilangin, Timika, Bandara Domine Eduard, Sorong, dan Bandara Mopah, Merauke.

(wk/tiar)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru