NCT Umumkan Comeback Full Grup dengan 'Universe', Konsep Teaser Jadi Perbincangan Netizen
Musik

Setelah NCT membuat pengumuman comeback dengan album baru yang berjudul 'Universe', netizen Korea Selatan langsung membicarakan konsep teasernya. Simak berita lengkapnya berikut ini.

WowKeren - Pada Sabtu (13/11) tengah malam, NCT mengumumkan bahwa mereka akan comeback dengan full album ketiga yang berjudul "Universe". Rencananya, comeback ini dilakukan pada 14 Desember mendatang.

Teaser yang mengiringi pengumuman tersebut menampilkan cetak biru atau rencana proyek. Di dalamnya terdapat instruksi perakitan yang menunjukkan desain struktur misterius.

NCT Umumkan Comeback Full Grup dengan \'Universe\', Konsep Teaser Jadi Perbincangan

Source: Twitter

Meski belum ada detail lebih lanjut, pengumuman ini sudah disambut dengan antusias oleh netizen Korea Selatan. Selain tak sabar menantikan promosi NCT sebagai full team, netizen juga memuji konsep teaser comeback tersebut. Simak beberapa komentar mereka berikut ini:


"Apa? Ini membuatku terkejut. Bukan unit, tapi full team. Aku sangat menantikannya," ujar seorang netizen. "Apakah mereka akan menambah member baru? Atau sudah cukup dengan anggota saat ini? Omong-omong, kualitasnya terlihat sangat bagus, aku menantikannya!" imbuh netizen yang lain.

"Wow, kualitas teasernya luar biasa," kata netizen yang lain. "Logonya terlihat sangat bagus," ujar netizen yang lain. "Aku tidak mengerti bagaimana SM mempekerjakan karyawannya. Semua konsep mereka luar biasa belakangan ini," tambah yang lain.

"Wah ini terlihat gila! Apa ini?" tulis netizen yang lain. "Ini luar biasa. Aku sangat menyukai konsepnya," sahut yang lain. "Wah, akhirnya lagu baru mereka akan keluar. Aku jadi tak sabar!" pungkas netizen lainnya.

Sementara itu, "Universe" adalah album studio ketiga NCT setelah "NCT 2018 Empathy" dan "NCT 2020 Resonance". Karena itulah wajar jika pengumuman comeback ini disambut dengan sangat antusias.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait