Jadi Prioritas, Kepala Bidang Amphuri Sebut Jemaah RI Bisa Umrah Pada Pertengahan Desember
AFP/Saudi Ministry of Hajj an
Nasional

Hasil pertemuan Menag RI dengan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi diketahui menjadikan Indonesia sebagai prioritas dalam hal melaksanakan Haji dan Umrah. Hal ini merupakan kabar baik bagi jemaah RI.

WowKeren - Sebelumnya, Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas telah bertemu langsung dengan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, H.E Tawfiq F. Al-Rabiah, di Makkah pada Senin (22/11) lalu. Dalam pertemuan tersebut, menghasilkan kabar gembira bagi jemaah RI, lantaran Yaqut menyebut Menteri Tawfiq mengatakan bahwa Indonesia menjadi prioritas atas Haji dan Umrah.

Menanggapi kabar baik tersebut, Kepala Bidang Umrah Asosiasi Muslim Penyelenggara Haji dan Umrah RI (Amphuri), Zaky Zakaria, mengatakan bahwa jemaah asal Indonesia kemungkinan bisa kembali menjalankan ibadah Umrah pada pertengahan Desember mendatang. Menurutnya, yang pertama kali akan berangkat adalah perwakilan dari Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umrah (PPIU).

Zaky lantas mengatakan bahwa Arab Saudi disebut telah menyerahkan kuota Umrah di masa pandemi COVID-19 kepada Indonesia. Kemudian, nantinya, akan dikaji oleh pemerintah Arab Saudi.


"Pengajuan visa awal Desember, akan ada pengumuman resmi dari Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi mengenai jemaah Indonesia," ujar Zaky dalam keterangannya, Selasa (23/11).

Selain itu, Zaky menuturkan mengenai poin lainnya yang juga dibahas dalam pertemuan dengan pihak Arab Saudi yakni mendorong agar tidak mensyaratkan vaksin booster atau suntikan dosis ketiga vaksin COVID-19 bagi jemaah yang sudah mendapat suntikan lengkap vaksin Sinovac atau Sinopharm. "Kemudian mendorong vaksin Sinovac, Sinopharm, diterima tanpa booster, full dosis," imbuhnya.

Sementara itu, usai menemui Menteri Tawfiq, Yaqut berharap agar jemaah asal Indonesia bisa kembali ke Tanah Suci untuk menunaikan ibadah. Pasalnya, sudah banyak jemaah yang merindukan dan melaksanakan ibadah Umrah atau Haji.

Selain itu, dalam pertemuan tersebut, Yaqut menuturkan bahwa pihaknya juga membahas mengenai kerja sama bilateral terkait Haji dan Umrah antara Kementerian Agama dan Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi. Ia menuturkan bahwa Indonesia dan Arab Saudi memiliki visi yang sama dalam meningkatkam kerja sama, di antaranya adalah manasik haji atau penyuluhan secara terpadu.

(wk/tiar)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait