Lee Seung Gi Ungkap Perubahan Perannya di 'Sing Again 2' Setelah Sukses dengan Season 1
sbs_jipsabu/sbs_jipsabu
TV

Lee Sung Gi akan kembali menjadi MC untuk program audisi 'Sing Again 2'. Aktor utama drama 'Mouse' itu menyebutkan perubahan apa yang akan ditampilkan di season kedua.

WowKeren - Lee Seung Gi kembali menjadi pemandu acara "Sing Again" Season 2 milik JTBC . Telah menjadi MC selama satu musim, kekasih Lee Da In itu mengungkapkan perasaannya setelah setuju ambil bagian dalam acara tersebut.

Bertajuk "Sing Again 2 - The Battle of Unknown Singer" masih mengusung konsep musim lalu yakni memberikan kesempatan baru untuk penyanyi yang tidak dikenal atau terlupakan. Nantinya mereka akan naik ke atas panggung dan menunjukkan kemampuan mereka di muka khalayak.

Pada Kamis (25/11), "Sing Again 2" merilis wawancara eksklusif dengan Lee Seung Gi menjelang siaran perdana. Mengenai perbedaan antara season pertama dan kedua, bintang utama "Mouse" itu beranggapan bahwa kemungkinan para juri meningkatkan standar dan ekspektasinya terhadap apra peserta.

Mengenai perubahan Lee Seung Gi dari musim ke musim, ia mengatakan, "Musim pertama adalah hit besar dan menghasilkan banyak musisi hebat. Aku mencoba memainkan peran yang mengacu pada karakter serta emosi unik masing-masing peserta. Fokus kami adalah menyampaikan itu semua kepada juri dan pemirsa."


Seperti diketahui, Lee Seung Gi meninggalkan kesan cerdas di season pertama "Sing Again". Kehadirannya diterima oleh publik setelah dengan sangat baik berempati dan menekankan kekuatan para peserta. Perannya sebagai MC tak cuma memimpin acara, namun juga menunjukkan tanggung jawab besar dan kasih sayang mendalam.

Selanjutnya, Lee Seung Gi mengungkapkan tentang peserta yang menarik perhatiannya. "Ada begitu banyak talenta yang menonjol sehingga sulit untuk memilih satu. Ada satu peserta yang sangat tidak biasa yang mencerina sensibilitas orang tua dengan begitu jelas yang bisa dimiliki anak berusia 20 tahun," ungkapnya.

Sementara itu, perjalanan para penyanyi di "Sing Again 2" akan mulai disiarkan 6 Desember mendatang pukuk 21.00 KST. Acara ini juga akan diramaikan dewan juri yang terdiri dari Yoo Hee Yeol. Lee Sun Hee, Yoon Do Hyun, Kim Ea Na sebagai panel senior. Sedangkan panel juri junior diisi oleh Kyuhyun Super Junior, Sunmi, Lee Hae Ri, dan Song Min Ho, WINNER (II).

Terakhir, Lee Seung Gi meningkatkan ekspeKtasi pemirsa terhadap "Sing Again 2" dengan menggoda, "Akan lebih menyenangkan untuk ditonton bersama keluarga dan pacar."

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru