BTS Sukses Gelar Konser 'PTD ON STAGE' di Korea, Vokal Live RM dkk Dipuji Stabil
Musik

BTS membuka hari pertama konser mereka dengan spektakuler. Ini adalah konser offline pertama mereka di Korea Selatan setelah dua setengah tahun sejak pandemi.

WowKeren - BTS (Bangtan Boys) resmi memulai serangkaian konser "PERMISSION TO DANCE ON STAGE in Seoul" pada 10 Maret 2022 di Olympic Stadium. Ini adalah konser offline pertama mereka di Korea Selatan setelah dua setengah tahun sejak pandemi.

Set list untuk konser BTS "PERMISSION TO DANCE ON STAGE" di Seoul tidak begitu berbeda dengan Los Angeles akhir tahun lalu. Hanya urutannya saja yang diubah sedikit.

BTS membuka konser dengan penampilan spektakuler mereka membawakan "ON," dilanjutkan dengan "FIRE" dan "DOPE." Seperti di LA, tidak ada panggung solo dari masing-masing member.

BTS Sukses Gelar Konser \'PTD ON STAGE\' di Korea, Vokal Live RM dkk Dipuji Stabil

Source: Twitter

Panggung medley biasanya ditempatkan di tengah konser. Namun di "PERMISSION TO DANCE ON STAGE in Seoul," BTS menampilkannya di segmen encore.


Beberapa outfit RM (Rap Monster) dan kawan-kawan juga ada yang berbeda. Konser offline di Seoul juga melarang penonton berteriak atau tepuk tangan karena peraturan dari pemerintah.

Terlepas dari suasana yang berbeda, BTS tetap mempersembahkan penampilan terbaik mereka. Para member bernyanyi secara live dan menyuguhkan koreografi yang bersemangat.

Seperti yang diharapkan, penampilan BTS di konser Seoul hari pertama mereka mendapatkan banyak pujian. Netizen khususnya menyoroti vokal live para member yang mengesankan. Meski tampil dengan banyak koreografi, vokal mereka tetap stabil.

"Konser BTS tidak pernah mengecewakan," komentar netizen. "BTS bernyanyi secara live, dan vokal mereka stabil dan mengesankan," tambah netizen lain. "Hal yang paling kusukai dari konser BTS adalah mereka selalu bernyanyi live dengan sangat baik," pungkas lainnya.

Sementara itu, BTS masih memiliki dua hari lagi untuk konser "PERMISSION TO DANCE ON STAGE in Seoul." Konser tanggal 12 Maret akan ditayangkan secara live di bioskop. Konser BTS di Seoul akan berakhir pada 13 Maret.

(wk/chus)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru