Tukang Bakso Trending! Megawati Wanti-Wanti Puan Saat Cari Jodoh, Kenapa?
Instagram/megawatisoekarnoputri.id
Nasional

Gurauan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri bahkan membuat kata kunci 'Tukang Bakso' masuk dalam jajaran trending topic Twitter Indonesia. Apa isi gurauan tersebut?

WowKeren - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri sempat bergurau kala mewanti-wanti anaknya dalam mencari jodoh. Gurauan Megawati tersebut bahkan membuat kata kunci "Tukang Bakso" masuk dalam jajaran trending topic Twitter Indonesia. Apa isi gurauan tersebut?

Megawati berkelakar dan "memperingatkan" ketiga anaknya untuk tidak mencari jodoh seperti "tukang bakso". Hal ini disampaikan Megawati dalam Rakernas II PDIP di Lenteng Agung, Jakarta Selatan.

"Jadi ketika saya mau punya mantu, saya sudah bilang ke anak-anak yang tiga ini. Awas lho kalau nyarinya kayak tukang bakso," kata Megawati.

Pernyataan Megawati tersebut sontak membuat putrinya, Puan Maharani, tertawa. "Mbak Puan ketawa. Karena, sorry, jadi bayangkan saya pikir koyo opo iki rupane (sepeti apa ini wajahnya), maaf," lanjut Megawati.

Megawati kemudian menjelaskan maksud gurauannya tersebut. Megawati menilai bahwa Indonesia yang mengantu Bhinneka Tunggal Ika harus tumbuh dengan berbagai genetika melalui perkawinan campur antar suku.

"Maksud saya, manusia Indonesia ini kan Bhinneka Tunggal Ika. Jadi kan harus berpadu. Jadi bukan hanya dari sisi fisik dan perasaan, tetapi juga dari rekayasa genetika. Kita cari-cari gitu," paparnya.


Lebih lanjut, Megawati menggunakan orang Papua sebagai contoh. "Papua itu kan hitam-hitam ya, tapi maksud saya begini. Waktu saya permulaan ke Papua, saya tuh mikir 'lah kok aku dewean yo (sendirian ya)?'. Makanya waktu kemarin saya bergurau dengan Pak Wempi (Wakil Mendagri John Wempi Wetipo), kalau sama Pak Wempi deket, nah itu dia ada kopi susu," kata Megawati sembari disambut gelak tawa hadirin.

Menurut Megawati, kini sudah banyak yang bercampur alias blending dan menjadi "Indonesia banget". Pasalnya, tutur Megawati, banyak pendatang di Papua.

Megawati juga mencontohkan dirinya sendiri sebagai anak dari perkawinan antar suku. Ayah Megawati sekaligus Presiden pertama RI, Soekarno, merupakan campuran Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Bali. Sedangkan ibu Megawati, Fatmawati, berasal dari Bengkulu.

"Bung Karno itu kurang apa? Dia tampan dan karismatik. Sekarang nurun ke saya, saya cantik dan karismatik," kata Megawati. "Jadi, saya bilang kemarin di Angkatan Laut, jadi kalau Bapak saya itu ada perempuan-perempuan yang berpapasan dengan Bapak saya, bukan Bapak saya yang melirik ke perempuan-perempuan. Perempuannya yang melirik ke Bapak saya."

Trending Topic

Twitter

Di sisi lain, kata kunci "Tukang Bakso" ramai diperbincangkan di Twitter menyusul pernyataan Megawati tersebut. Namun sejumlah warganet justru menyayangkan pernyataan Megawati tersebut.

"Ga nyambung ya dari jangan nyari pasangan tukang bakso, ke rekayasa genetika, sampe orang papua hitam2, dan kalo di blend jadi indonesia banget. Maksutnya?" tulis salah satu warganet. "Menghina tukang bakso dan semua yg hadir tertawa. Dan mrk yg selama ini katanya berjuang utk wong cilik. Miris," tambah warganet lain.

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru